5 Tips Mengatasi Keyboard Laptop yang Ketumpahan Air Minum dengan Benar — Jangan Panik!
5 Tips Mengatasi Keyboard Laptop yang Ketumpahan Air Minum dengan Benar — Jangan Panik!--ist
SILAMPARITV.CO.ID - Musibah kecil seperti air minum tumpah ke keyboard laptop bisa menjadi bencana besar jika tidak ditangani dengan tepat. Banyak pengguna yang panik dan melakukan kesalahan fatal, sehingga laptop justru mengalami kerusakan lebih parah.
Padahal, ada langkah-langkah sederhana yang bisa menyelamatkan laptop dari kemungkinan korsleting hingga kerusakan komponen penting lainnya.
BACA JUGA:Mengenal Elang Harpy, Burung Pemangsa Raksasa yang Ukurannya Sebesar Manusia.
Berikut ini 5 tips penting mengatasi keyboard laptop yang ketumpahan air minum, dihimpun dari berbagai sumber terpercaya:
1. Segera Matikan Laptop
Langkah pertama dan terpenting: matikan laptop secepat mungkin!
Begitu menyadari bahwa air tumpah ke keyboard, jangan tunggu layar mati atau tombol error. Segera tekan dan tahan tombol power selama beberapa detik untuk mematikan perangkat secara paksa.
Tujuannya adalah mencegah korsleting listrik yang bisa merusak komponen dalam laptop seperti motherboard, prosesor, dan RAM.
Jangan menyentuh tombol atau mengoperasikan laptop saat masih hidup setelah ketumpahan air!
BACA JUGA:Review Redmi Pad 2: Tablet 11 Inch Baterai 9.000 mAh untuk Produktivitas dan Hiburan
2. Cabut Charger Jika Terhubung
Jika laptop sedang terhubung ke sumber listrik, segera cabut charger dari stopkontak.
Sumber: