Dia Bukan Ibu: Horor Misteri Keluarga Adaptasi Thread Viral, Tayang 25 September 2025
Dia Bukan Ibu: Horor Misteri Keluarga Adaptasi Thread Viral, Tayang 25 September 2025--ist
SILAMPARITV.CO.ID - Industri film horor Indonesia kembali menghadirkan sajian terbaru yang siap membuat bulu kuduk merinding. Kali ini, rumah produksi MVP Pictures merilis film berjudul Dia Bukan Ibu, yang tayang serentak di bioskop mulai 25 September 2025.
Film ini semakin menarik perhatian karena diangkat dari thread horor viral karya @JeroPoint di media sosial, yang sempat ramai dibicarakan netizen. Adaptasi kisah nyata atau urban legend dalam format film sudah sering memikat penonton, dan Dia Bukan Ibu hadir dengan pendekatan segar lewat balutan misteri keluarga.
Disutradarai oleh Randolph Zaini, sineas muda berbakat yang sebelumnya dikenal lewat karya-karya penuh nuansa psikologis, film ini ditulis bersama penulis skenario peraih dua Piala Citra FFI, Titien Wattimena. Produksi film ini pun digawangi langsung oleh dua nama besar perfilman Indonesia, Raam Punjabi dan Amrit Punjabi.
BACA JUGA:Demonstrasi di Jakarta, Kamis 25 September 2025: Tiga Lokasi Utama, Ribuan Personel Dikerahkan
Sinopsis Film Dia Bukan Ibu
Cerita berfokus pada kehidupan Vira (Aurora Ribero) dan adiknya, Dino (Ali Fikry), yang harus beradaptasi setelah perceraian orang tua mereka. Bersama sang ibu, Yanti (Artika Sari Devi), mereka mencoba memulai hidup baru.
Pada awalnya, Yanti tampak berubah ke arah yang positif. Ia mulai tampil lebih rapi, rajin merias diri, bahkan membuka usaha salon kecil-kecilan untuk membangun kembali kehidupannya. Namun, perlahan-lahan, Vira dan Dino menyadari ada kejanggalan besar pada sikap sang ibu.
Perubahan itu tidak lagi sekadar soal penampilan. Yanti mulai menunjukkan perilaku menyeramkan yang penuh misteri, seakan ada sosok lain yang bersemayam di dalam dirinya. Teror demi teror membuat kedua anak itu mulai meragukan identitas sang ibu.
Apakah Yanti masih ibu yang mereka kenal, ataukah ada sesuatu yang jauh lebih gelap bersembunyi di balik senyumnya? Pertanyaan inilah yang menjadi inti misteri film Dia Bukan Ibu.
BACA JUGA:Parkir Tanpa Harian! 2027 Biaya Parkir di Makassar Masuk STNK
BACA JUGA:Studi 15 Tahun Ungkap Penyebab Tak Terduga Serangan Jantung pada Wanita Muda
Daftar Pemain Dia Bukan Ibu
Film ini menampilkan deretan aktor dan aktris berbakat lintas generasi, yang dipastikan membawa nuansa segar sekaligus mendalam dalam penceritaan:
- Artika Sari Devi sebagai Yanti (Ibu)
- Aurora Ribero sebagai Vira
- Ali Fikry sebagai Dino
- Fara Shakila Simatupang sebagai Little Vira
- Husein Al Athas sebagai Esa
- Dian Sidik sebagai Heru
- Sita Nursanti sebagai Medea
- Khiva Rayanka sebagai Jamal
- Iskak Khivano (peran masih dirahasiakan)
Sumber: