Pedagang Buket Raup Keuntungan

Jumat 03-12-2021,02:22 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Lubuklinggau- Setiap acara wisuda kita pasti melihat sejumlah pedagang buket,  mereka menjajakan dagangannya kepada wisudawan, yang membeli berbagai macam isi buket yang menarik perhatian,  dan harganya pun terjangkau.

Acara wisuda Institut Agama Islam (IAI) Al-Azhaar di ballroom Hotel Smart Lubuklinggau, kamis pagi 2 Desember 2021 disambut gembira oleh pedagang buket,  karena mereka dapat menjual buket dagangannya kepada wisudawan dan wisudawati.

Ika, pedagang buket mengaku dirinya  membuka dagangan tepat di depan halaman Smart Hotel  mulai pukul 08.00 wib,  ia menjual berbagai jenis buket seperti buket snack mananan,  buket bunga, serta ada juga buket uang,  untuk harga yang mereka tawarkan mulai Rp 25 ribu sampai dengan harga Rp 85 ribu untuk boneka yang besar.

Ika menjelaskan buket itu dibuatnya sendiri dengan  cara menggunakan kardus yang sudah dilapisi  kertas warna, lalu dibentuk sesuai keinginan, dan ika berharap untuk omset wisuda hari ini mencapai angka rp 1 juta hingga rp 2 juta. (YM)

Tags :
Kategori :

Terkait