Siap Bergaya! Ini dia 5 Tipe Vespa Matic 2024 Lengkap dengan Harganya

Senin 25-03-2024,10:35 WIB
Reporter : Ayu Fitriani
Editor : Ayu Fitriani

Berikut daftar harga Vespa matic Primavera: Vespa Primavera Rp51,9 juta, Vespa Primavera Color Vibe Limited Edition Rp60,2 juta, Vespa Primavera S Rp54,4 juta.

2. Vespa GTS Super Sport 150

Tipe selanjutnya, ada tipe Vespa GTS Super Sport 150. Pada tipe ini termasuk motor matik yang memiliki gaya sporty yang berani, hinggadibanderol dengan harga kisaran Rp85,6 juta. 

Sedangkan mengenai kapasitas mesin dan daya maksimum yang dihasilkan, kurang lebih sama  dengan Vespa GTS Classic 150. Begitupun dengan fitur bawaannya.

BACA JUGA:Mitsubishi Pajero Sport 2024: Mengukir Prestasi Baru dalam Dunia SUV

Nah, untuk yang membedakan tipe ini dengan Vespa GTS Classic 150 adalah aksen pada bodi sampingnya dan juga pilihan warna yang beragam.

Untuk Vespa GTS Classic 150 tampil dengan desain dan warna yang lebih sederhana, sementara Vespa GTS Super Sport 150 tampil dengan desain yang lebih sporty.

3. Vespa S 125 I-GET

Tipe berikutnya yakni tipe Vespa S 125 I-GET yang masuk ke dalam kategori Vespa modern untuk kelas entry level. Gaya tampilannya yang sporty, terdiri dengan tiga warna pilihan yang menawan dan favorit bagi anak muda. 

BACA JUGA:Lampu Indikator ABS Toyota Veloz Menyala Terus, Ternyata Ownernya Lakukan Ini

Banyak juga yang mengungkapkan bahwa vespa ini kembaran dengan Vespa LX 125 I-GET karena memiliki bentuk yang sekilas mirip.

Berbicara perihal soal spesifikasinya, mesin yang dimiliki oleh vespa ini mempunyai kubikasi 124,5 cc.

Transmisinya sudah menggunakan CVT dan telah dilengkapi dengan peredam kejut tunggal 4 tingkat. Menariknya lagi, kamu dapat memperoleh skutik ini dengan harga yang relatif terjangkau di kisaran Rp45,5 juta.

4. Vespa LX 125 I-GET

Dibanding beberapa tipe Vespa matic lainnya, Vespa LX 125 I-GET masuk dalam kategori vespa matic yang entry level yang lebih murah. 

BACA JUGA:Keluaran Mobil Terbaru 2024 dengan Mesin Terbaik

Kategori :