Demi Mengurus Sang Ayah Yang Sakit Rela Berhenti Sekolah

Demi Mengurus Sang Ayah Yang Sakit Rela Berhenti Sekolah

Lubuklinggau. Masuri berusia 40 tahun,warga Jalan Hj Yakin Kelurhan Lubuk Tanjung Kecamatan Lubuklinggau Barat I  ini, terbaring tak berdaya akibat penyakit kulit yang dideritanya sejak 1 tahun lalu , penyakit kulit  tersebut akibat terkena air keras yang biasa digunakan orang untuk memanen getah karet atau cuka para.  Di mana botol cuka para itu pecah dan mengenai beberapa bagian tubuh dari masuri. selain itu masuri tinggal bersama 3 orang anaknya 2 laki laki berumur 5 tahun  dan 1 perempuan berumur 14 tahun , dalam keseharian masuri diurus oleh anaknya  perempuan, sedangkan istrinya pergi meninggalkan nya saat dirinya sakit dan terbaring dengan alasan mau pergi ke jakarta, dan sang istri juga menceraikan dirinya dengan meninggalkan 3 anak tersebut.

Sementara itu Masuri mengatakan saat ini ia sangat membutuhkan bantuan dari siapapun supaya  bisa di operasi di rumah sakit palembang . dan ia juga kasihan melihat anaknya akibat mengurus dirinya jadi berhenti sekolah.

Dan anak Masuri Yuni Ria Puspita Sari berumur 14 tahun ini rela tidak sekolah lagi demi mengurus sang ayah yang terbaring lemah akibat penyakit yang di deritanya, dan dirinya berharap ada orang yang membanru untuk membiayai operasi sang ayah. (Rj)

Sumber: