Sony Ungkap Playstation Kini Punya 2 CEO, Ini Alasannya!

Sony Ungkap Playstation Kini Punya 2 CEO, Ini Alasannya!

playstation punya dua CEO--

SILAMPARITV.CO.IDPada Mei 2024, Sony Interactive Entertainment (SIE) menunjuk Hideaki Nishino dan Hermen Hulst untuk menggantikan Jim Ryan sebagai bos PlayStation.

Keduanya pun membeberkan alasan mengapa divisi video game ini membutuhkan dua CEO.

"Meskipun dua CEO adalah struktur baru untuk SIE, kami tahu hal ini akan mendorong kreativitas dan inovasi saat kami mencari cara baru untuk mengembangkan bisnis kami sambil selalu menjaga komunitas kami di garis depan," Nishino dan Hulsti mengirim email kepada staf PlayStation, dikutip dari situs resminya, Kamis (6 Juni 2024).

Mereka resmi mengambil peran baru ini pada 1 Juni 2024. Namun, keduanya memiliki peran berbeda dalam mempromosikan PlayStation.

BACA JUGA:Gerak Cepat PLN Berhasil Pulihkan 100% Listrik di Sumsel, Jambi dan Bengkulu

Nishino bertanggung jawab atas masalah teknologi, produk, layanan, dan platform.

Sementara itu, Hulst akan memimpin grup bisnis PlayStation Studios yang baru dibentuk, dengan fokus pada pengembangan, penerbitan, dan komersialisasi konten pihak pertama SIE.

Dua grup bisnis terpisah dikatakan memungkinkan ketepatan dan kejelasan operasional.

Namun Nishino dan Hulst mengakui bahwa karena ini adalah peran baru bagi mereka berdua, maka akan membutuhkan waktu untuk memahami aspek bisnis tersebut.

BACA JUGA:Gendong Mesin 6-Silinder, Seboros Ini Konsumsi Bensin Moge Benelli 750 Sei

"Struktur baru ini memungkinkan kami untuk terus merintis industri hiburan yang selalu didorong oleh tenaga kerja kami yang penuh semangat," tambah Nishino dan Hulst.

Seperti disebutkan sebelumnya, pasangan ini akan menggantikan mantan CEO PlayStation Jim Ryan, yang mengumumkan pensiun pada September 2023. Namun, pada Maret 2024, ia resmi keluar dari perusahaan.

Dalam pengumuman aslinya, setelah 30 tahun berkontribusi, alasan dia mengundurkan diri adalah karena Ryan mengatakan sulitnya tinggal di Eropa saat bekerja di Amerika Utara.

Saat itu, posisinya untuk sementara diisi oleh Hirorki Totoki yang juga menjabat sebagai CEO, COO dan CFO Sony Group Corporation. Tanggung jawab kedua pemimpin baru ini sejalan dengan apa yang dikatakan Totoki pada Mei 2024.

Sumber: