Beberapa Fakta Menarik dari Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode Terakhir

Beberapa Fakta Menarik dari Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode Terakhir

Beberapa Fakta Menarik dari Kimetsu no Yaiba Season 4 Episode Terakhir--

SILAMPARITV.CO.ID - Episode 8 dari Kimetsu no Yaiba Season 4, berjudul "Hashira, Berkumpul," menjadi penutup musim ini.

Pada episode sebelumnya, Muzan Kibutsuji tiba di kediaman Ubuyashiki, yang merupakan pertemuan pertama bagi Kagaya Ubuyashiki dan Muzan.

Episode ini mengarahkan penggemar menuju perang besar antara Korps Pembasmi Iblis dan Muzan beserta seluruh Iblis Bulan Atas. Berikut beberapa hal menarik di episode ini:

1. Muzan dan Ubuyashiki Berbagi Garis Keturunan

Kagaya Ubuyashiki mengungkapkan kepada Muzan Kibutsuji bahwa mereka berbagi garis keturunan yang sama. Ini adalah alasan mengapa Keluarga Ubuyashiki turut menanggung dosa atas lahirnya Iblis pertama di Bumi, yaitu Muzan. Setelah Muzan menjadi Iblis, setiap bayi yang lahir di Keluarga Ubuyashiki akan mati muda.

Seorang pakar dewa mengatakan bahwa mereka harus mengabdikan diri untuk memburu Iblis yang lahir di garis keturunan mereka. Sejak itu, Keluarga Ubuyashiki menikahi perempuan dari keluarga pakar dewa, sehingga tak ada lagi anak-anak yang mati muda, namun usianya tetap tidak melebihi 30 tahun.

BACA JUGA:Orang-orang yang Menyukai Anime, Biasanya Memiliki 6 Ciri Karakteristik Ini

2. Keangkuhan Muzan

Muzan menunjukkan keangkuhannya dengan mengklaim bahwa ia tidak pernah menerima hukuman atas semua perbuatannya dan tidak pernah melihat Tuhan atau Buddha. Namun, Kagaya menjelaskan bahwa Muzan sebenarnya tidak pernah diampuni oleh orang-orang yang kehilangan keluarga mereka akibat perbuatannya.

3. Seluruh Hashira Dipanggil ke Kediaman Ubuyashiki

Gagak Kasugai memanggil seluruh Hashira untuk segera berkumpul di kediaman Ubuyashiki karena serangan musuh. Pilar Angin Sanemi Shinazugawa, Pilar Ular Obanai Iguro, Pilar Cinta Mitsuri Kanroji, Pilar Kabut Muichiro Tokito, Pilar Serangga Shinobu Kocho, dan Pilar Air Giyu Tomioka bersama Tanjiro Kamado bergegas menuju lokasi Muzan.

BACA JUGA:7 Film Anime Romantis yang Wajib Ditonton, Salah Satunya Takagi-san

4. Ubuyashiki Meledakkan Diri Bersama Keluarganya

Kagaya Ubuyashiki ternyata telah merencanakan untuk melemahkan tubuh Muzan dengan meledakkan diri bersama istri dan kedua anaknya. Bahan peledak yang digunakan telah diisi dengan jarum-jarum kecil yang dapat memperlambat regenerasi Muzan. Momen rapat Pilar sebelumnya diulas kembali, di mana banyak yang mengusulkan untuk meninggalkan pengawal di dekat Oyakata-sama alias Kagaya, namun pemimpin korps menolak usulan tersebut.

Sumber: