Bukan Hanya Daging, 7 Buah Ini Juga Kaya akan Protein!

Bukan Hanya Daging, 7 Buah Ini Juga Kaya akan Protein!

ilustrasi buah yang kaya akan protein--freepik

SILAMPARITV.CO.IDProtein tidak hanya ditemukan pada daging, tetapi juga pada buah-buahan. Beberapa buah yang mengandung protein antara lain jeruk, alpukat, pisang, dan jambu biji.

Protein merupakan makronutrien yang sangat penting untuk setiap sel yang ada di dalam tubuh.

Sumber protein yang paling terkenal berasal dari hewan seperti daging sapi, domba, unggas atau ikan. Namun sebenarnya ada sumber protein nabati yang berasal dari buah-buahan.

Mendapatkan protein dari buah mungkin bukan ide yang populer. Faktanya, protein buah bisa menjadi cara yang manis untuk menambah nutrisi pada makanan Anda.

BACA JUGA:5 Prinsip Hidup yang Harus Anda Ikuti dalam Kehidupan Sehari-Hari

Makan buah adalah cara yang bagus untuk meningkatkan asupan vitamin, mineral, serat dan fitonutrien yang baik untuk kesehatan Anda. Beberapa buah-buahan juga mengandung protein yang dapat menunjang kebugaran tubuh Anda, seperti:

1. Jambu Biji

Jambu biji merupakan buah yang kaya akan protein. Setiap cangkir mengandung 4,2 gram protein. Selain itu, buah tropis ini juga banyak mengandung vitamin C dan serat.

2. Alpukat

BACA JUGA:Stop Makan Ini! Ternyata Bagian Ayam yang Satu Ini Beracun dan Tidak Baik untuk Dikonsumsi

Buah dengan kandungan protein tinggi selanjutnya adalah alpukat. Secangkir irisan alpukat mengandung 3 gram protein.

Tak hanya itu, alpukat juga tinggi lemak sehat, serat, dan potasium. Selain itu, ada banyak cara untuk mengolah makanan sehat dan enak dari buah alpukat.

3. Kiwi

Buah berdaging hijau ini mengandung 2 gram protein per cangkir. Tidak perlu banyak persiapan untuk memakannya, karena bisa langsung dimakan bersama kulitnya setelah dicuci bersih.

Sumber: