20 rumah rusak diterjang angin kencang
MUSIRAWAS- Angin Kencang di sertai hujan deras menerjang kawasan pemukiman warga di Kelurahan Terawas Kecamatan Stl Ulu Terawas Kabupaten Musi Rawas, pada senin sore 7 maret 2022, kejadian ini mengakibatkan puluhan rumah warga mengalami kerusakan serta sejumlah warga mengalami luka ringan.
Inilah video amatir yang sempat direkam warga, saat angin kencang disertai hujan deras dan petir memporak porandakan pemukiman warga di Kelurahan Terawas Kecamatan Stl Ulu Terawas, hingga mengakibatkan puluhan rumah warga disejumlah RT mengalami kerusakan ringan hingga berat, pada bagian atap dan dinding rumah serta pohon tumbang dan aliran listrik menjadi padam, tidak hanya itu akibat bencana ini seorang ibu dan anak mengalami luka luka akibat tertimpa material bangunan rumah.
Lurah Terawas, Napsiah Jamin mengatakan, dari data pihak kelurahan terawas, akibat kejadian angin kencang disertai hujan deras ini, sebanyak 20 rumah mengalami kerusakan, yang terdiri dari 8 rumah rusak berat, 10 rumah rusak sedang serta 2 rumah lainya rusak ringan, dengan kerugian materi ditaksir mencapai Rp 100 juta lebih, tidak ada korban jiwa dalam musibah ini namun 2 orang warga yang merupakan ibu dan anak mengalami luka jahitan dan memar serta telah mendapatkan perawatan, hingga saat ini pihak kelurahan bersama camat dan petugas bpbd berserta instansi terkait, telah berupaya membantu warga yang terdampak dan berharap kondisi warga kembali pulih.
Sementara Itu, Kepala Bpbd Kabupaten Musi Rawas, Darsan saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut, hanya saja hingga Rabu 10 Maret 2022 sementara ini belum diberikan bantuan dari pemkab mura untuk warga yang terkena musibah.(YMP)
Sumber: