Sumatera Ekspres Soft Launching Koran Online
PALEMBANG – Harian Pagi Sumatera Ekspres bikin terobosan anyar. Senin (1/8), soft launching koran online Sumatera Ekspres. Selain tuntutan zaman, tujuannya tentu saja untuk memanjakan pelanggan dan pembaca setia koran dengan tagline utama dan tepercaya itu.
“Pembaca Sumatera Ekspres ini ‘kan semua kelompok umur,” ujar General Manajer Harian Pagi Sumatera Ekspres, Hj Nurseri Marwah, Senin (1/8). Kelompok umur yang masih suka pegang koran, tetap bisa menikmati berita-berita Sumatera Ekspres versi cetak.
Sedangkan anak muda yang tidak bisa jauh dari handphone, lanjut Seri, ada solusinya. Disiapkan berlangganan PDF atau aplikasi baca Sumeks. “Paling anyar, koran Sumeks di-online-kan. Cukup klik: koransumeks.com.”
Isinya apa? Ya, berita-berita dan iklan di koran Harian Sumatera Ekspres yang terbit hari itu. Pembaca cukup tekan pointer pada berita yang ingin dibaca. Keluar isi berita. Full satu layar. Tidak perlu harus menggeser-geserkan tangan untuk memperbesar dan mengecilkan huruf. Jadi koran online ini lebih mudah dan enak dibaca."
Berbeda dengan online sumeks.disway.id yang eksis sekarang. “Kalau di online sumeks.disway.id, beritanya update. Tapi, kalau di koransumeks.com, isinya berita yang ada di koran. Itu yang dionline-kan. Maka itu, biar unggul. Berita-berita di koran Sumatera Ekspres, disajikan dalam bentuk berbeda. Lebih banyak laporan khusus. Feature dan menggarap Investigasi.”
Sebetulnya, ada hal istimewa lain dari koran online. Nilai plus-nya, lebih hidup (live). Para pemasang iklan (klien) bisa berpromosi secara multimedia. Iklan display versi cetak, ketika sudah masuk koran online, bisa ditambahkan video, suara, narasi atau link ke website tertentu. Nanti iklan multimedia itu, dapat kita share ke website ataupun youtube pengiklan. Atau sebaliknya, bisa masuk media sosial Sumatera Ekspres. Tergantung permintaan.”
Begitu juga dengan beritanya. Selain foto, bisa ditambahkan video maupun audio.
Seri mengungkapkan, koran online Sumatera Ekspres ini merupakan ide besar Direktur Utama (Dirut) Sumatera Ekspres Group (SEG) H M Muslimin SH MH. Diterjemahkan oleh tim IT. “Saya kira ini pertama di Indonesia. Mudah-mudahan, terobosan ini dapat memberikan warna baru bagi masyarakat di Sumsel khususnya. Terutama pelanggan dan pembaca Sumatera Ekspres. “Tadi, soft launching, live di PalTV pukul 08.00. Sedangkan launching koran online Sumatera Ekspres ini direncanakan 11 Agustus di rimah dinas walikota,Kambang Iwak,” pungkasnya.(sumeks.co)
Sumber: