LIBUR IDUL ADHA DITETAPKAN MENJADI 3 HARI, CEK TANGGALNYA

Rabu 21-06-2023,10:43 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Silampari Tv - Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan 1 Zulhijah 1444 Hijriyah jatuh pada Selasa, 20 Juni 2023. Dengan ditetapkannya awal Zulhijah ini, maka Hari Raya Idul Adha 1444 H jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023. Namun, PemerintahmenetapkanliburIdulAdhamenjadi 3 hari. Libur Idul Adha 2023 pada 29 Juni 2023, sementara cuti bersama pada 28 dan 30 Juni. Hal ini tertuang dalam perubahan kedua atas keputusan Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023 dan Nomor 2 Tahun 2023. Surat Keputusan Bersama (SKB) ini ditandatangani oleh Menteri Agama YaqutCholilQoumas, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dan Menpan RB Abdullah Azwar Anas. Salah satualasanliburIdulAdhadiperpanjangyaitudalam rangka meningkatkan mobilitas masyarakat, pertumbuhan ekonomi dan pariwisata serta memberikan kesempatan kebersamaan anak dengan orang tua pada saat liburan sekolah pada Hari Raya Idul Adha Tahun 2023, maka perlu dilakukan perubahan terhadap cuti bersama tahun 2023.

Tags :
Kategori :

Terkait