Laptop Murah Spek Dewa, Ini Spesifikasi Advan 360 Stylus Pro

Selasa 17-09-2024,11:31 WIB
Reporter : Ayu Fitriani
Editor : Ayu Fitriani

SILAMPARITV.CO.IDAdvan kembali hadir dengan produk terbaru di dunia laptop, yakni Advan 360 Stylus Pro, yang menjadi sorotan karena mengusung spesifikasi mumpuni namun dengan harga terjangkau. 

Laptop ini didesain untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang mencari perangkat multifungsi untuk keperluan sehari-hari, mulai dari pekerjaan hingga hiburan.

Spesifikasi Advan 360 Stylus Pro menjadi daya tarik utama yang membuatnya dilabeli sebagai "laptop murah spek dewa." 

Melansir dari laman TechforID , Selasa 17 September 2024, laptop ini dilengkapi dengan prosesor Intel Celeron N4020, yang dikenal sebagai prosesor hemat daya namun cukup bertenaga untuk menangani berbagai tugas ringan seperti pengolahan dokumen, browsing, hingga menonton video. 


Spesifikasi Advan 360 Stylus Pro--advan

BACA JUGA:Segini Harga Tablet Infinix Xpad Versi 4G, Rilis di Indonesia

BACA JUGA:4 Kepribadian Ini Dimiliki Para Pemakan Cepat, Apakah Kamu Termasuk?

Dengan kecepatan hingga 2.8 GHz, performa laptop ini cukup stabil untuk keperluan harian.

Untuk menunjang performa multitasking, Advan 360 Stylus Pro dibekali dengan RAM 4GB DDR4 yang bisa di-upgrade hingga 8GB, sehingga pengguna dapat menambah kinerja saat menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan. 

Kapasitas penyimpanannya cukup lega dengan eMMC 128GB yang dapat diupgrade menggunakan slot SSD M.2, sehingga pengguna bisa menambahkan ruang penyimpanan sesuai kebutuhan.

Salah satu fitur unggulan Advan 360 Stylus Pro adalah layar sentuh berukuran 11.6 inci dengan resolusi HD (1366x768).

BACA JUGA:Live di Tiktok, CEO Advan Jual Laptop Baru Diskon Rp1 Juta

BACA JUGA:Spesifikasi Redmi Note 14 Series Mulai Dispill, Intip Yuk!

Layar ini mendukung penggunaan stylus, yang membuatnya ideal untuk pengguna yang suka menggambar, membuat catatan, atau mengedit dokumen langsung di layar. Hal ini juga sangat bermanfaat untuk presentasi atau pekerjaan desain ringan.

Dalam segi konektivitas, Advan 360 Stylus Pro menyediakan berbagai port yang cukup lengkap, seperti USB 3.0, HDMI, serta slot microSD.

Kategori :