Bedak tabur memberikan hasil akhir yang lebih natural dan membantu menyerap minyak berlebih di wajah. Selain itu, bedak tabur juga lebih mudah diaplikasikan dengan brush atau puff, sehingga bisa memberikan hasil yang lebih merata dan tidak terasa berat di wajah.
Namun, bedak tabur membutuhkan waktu lebih lama untuk aplikasi dan bisa lebih berantakan dibandingkan bedak padat. Untuk menghindari berantakan, pastikan untuk mengaplikasikan bedak tabur dengan hati-hati dan menggunakan sedikit produk terlebih dahulu.
BACA JUGA:Penting untuk Makeup, Ini 5 Jenis Bedak yang Wajib Diketahui
BACA JUGA:6 Cara agar Bedak Tahan Lama, Dijamin Anti Luntur