BACA JUGA:Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 11 SMA Halaman 112 Semester 2 (Kurikulum Merdeka)
Setelah berhasil membuat akun SNPMB, berikut langkah-langkah pendaftaran UTBK SNBT 2025:Login ke portal SNPMB di https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ menggunakan email dan kata sandi terdaftar.
Pilih menu "Pendaftaran UTBK-SNBT".
Lengkapi data pribadi, data orang tua, alamat, dan informasi lainnya. Pastikan data yang diisi sudah benar, kemudian klik "Simpan dan Lanjutkan".
Konfirmasi akhir pengisian biodata dengan mencentang pernyataan dan menyimpan data secara permanen.
Pilih program studi yang diinginkan. Setiap peserta diperbolehkan memilih maksimal 4 program studi dengan prioritas tertentu.
Jika program studi pilihan membutuhkan portofolio (seperti bidang Olahraga dan Seni), unggah dokumen sesuai ketentuan.
Pilih pusat UTBK sesuai dengan lokasi yang diinginkan.
Cek kembali data diri seperti nama, tanggal lahir, sekolah, NISN, NPSN, serta status KIP Kuliah atau kebutuhan khusus.
Lakukan konfirmasi akhir dengan klik "Simpan Permanen Pusat UTBK".
Unduh slip pembayaran dan lakukan pembayaran biaya UTBK SNBT 2025 sebesar Rp 200.000 sesuai batas waktu yang ditentukan.
Setelah pembayaran berhasil, unduh dan cetak kartu peserta UTBK SNBT 2025. Kartu ini wajib dibawa saat mengikuti ujian.
BACA JUGA:Ngaji.ai Hadirkan Fitur Inovatif untuk Permudah Khatam Al-Qur’an di Ramadan 1446 H
BACA JUGA:Latihan Soal Bahasa Indonesia Kelas 10: Memahami Diksi dalam Puisi (Kurikulum Merdeka)
Berikut jadwal lengkap pelaksanaan UTBK SNBT 2025:Registrasi Akun SNPMB: 13 Januari – 27 Maret 2025
Pendaftaran UTBK SNBT: 11 - 27 Maret 2025