Jadwal Puasa Sunnah Juni 2024, Kesempatan Untuk Memperbanyak Pahala

Jadwal Puasa Sunnah Juni 2024, Kesempatan Untuk Memperbanyak Pahala

Jadwal Puasa Sunnah Juni 2024, Kesempatan Untuk Memperbanyak Pahala--freepik

SILAMPARITV.CO.IDBulan Juni 2024 bertepatan dengan bulan Zulhijjah 1445 H, memberikan umat Muslim kesempatan istimewa untuk meraih pahala berlimpah melalui berbagai amalan puasa sunnah.

Beberapa jenis puasa sunnah yang sangat dianjurkan selama bulan Zulhijjah adalah puasa Zulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah.

Puasa Zulhijjah

Menurut Prof. Dr. Wahbah az-Zuhaili dalam kitab Fiqih Islam wa Adilatuhu Jilid 3, puasa Zulhijjah dilakukan selama delapan hari pertama bulan Zulhijjah.

Anjuran ini didasarkan pada sebuah riwayat dari Hafsah binti Umar bin Khattab RA yang mengatakan bahwa Rasulullah SAW tidak pernah meninggalkan empat jenis puasa, termasuk puasa sepuluh hari di bulan Zulhijjah (HR Ahmad dan An Nasa'i).

BACA JUGA:Cara Merebus Daging Kambing agar Empuk dan Tidak Prengus

Puasa Ayyamul Bidh

Abu Aunillah Al-Baijury dalam bukunya "Pintar Agama Islam: Panduan Lengkap Berislam Secara Kaffah" menjelaskan bahwa setelah menjalani puasa Zulhijjah, umat Muslim dapat melanjutkan dengan puasa sunnah lainnya seperti puasa Ayyamul Bidh.

Puasa ini dilakukan setiap pertengahan bulan Qomariyah (kalender Hijriah), yakni pada tanggal 13, 14, dan 15. Namun, khusus untuk bulan Zulhijjah, puasa Ayyamul Bidh pada tanggal 13 yang bertepatan dengan Hari Tasyrik diganti dengan tanggal 16 Zulhijjah.

Puasa Sunnah Senin-Kamis

BACA JUGA:Jangan Sampai Salah Pilih Hewan Kurban, Ini Tanda-tanda Sapi Tidak Sehat

Amalan puasa sunnah lainnya yang juga memiliki pahala besar adalah puasa Senin-Kamis. Puasa ini dilakukan pada hari Senin dan Kamis setiap minggu, sesuai dengan anjuran Rasulullah SAW.

Jadwal Puasa Sunnah Juni 2024

Untuk memudahkan umat Muslim dalam menjalankan puasa sunnah, berikut adalah jadwal puasa sunnah pada bulan Juni 2024, yang mengacu pada Kalender Hijriah Indonesia 2024 dari Kementerian Agama RI:

Sumber: