Sukses Jaga Keandalan Listrik Selama Presiden Berkantor, PLN Siap Kawal HUT RI di Ibukota Baru

Sukses Jaga Keandalan Listrik Selama Presiden Berkantor, PLN Siap Kawal HUT RI di Ibukota Baru

PT PLN (Persero) sukses menjaga keandalan kelistrikan selama Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo berkantor di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sejak hari Minggu (28/7) hingga Selasa (30/7). --

SILAMPARITV.CO.ID - PT PLN (Persero) sukses menjaga keandalan kelistrikan selama Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo berkantor di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sejak hari Minggu (28/7) hingga Selasa (30/7).

Kini, PLN bersiap mengawal kelancaran upacara kemerdekaan di IKN dengan pasokan listrik andal dan pengamanan yang berlapis.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, dukungan keandalan pasokan listrik menjadi langkah nyata PLN mendukung pembangunan IKN menjadi Kota  Hutan (Forest City) yang pintar, indah, dan ramah lingkungan.

"Alhamdulillah seluruh kegiatan Bapak Presiden selama berkantor di IKN berjalan dengan lancar.

BACA JUGA:PLN ULP Pendopo Hadirkan SPKLU Pertama di Kabupaten PALI Salah Satu Penguatan Ekosistem Kendaraan Listrik

BACA JUGA:SKK Migas - Jadestone Berhasil Alirkan Gas Perdana Pasok PLN Batam

Hal tersebut membuktikan bahwa listrik di IKN makin andal sesuai dengan komitmen kami," ujar Darmawan.

Darmawan menambahkan, PLN akan terus berkomitmen untuk terus mendukung upaya pemerintah dalam membangun IKN.

Termasuk mendukung kelistrikan dalam peringatan HUT RI ke 79 di IKN pada 17 Agustus mendatang.

“Komitmen PLN menghadirkan listrik yang tidak hanya andal untuk ibu kota baru,

BACA JUGA:Lenovo Yoga Pro 7 14IMH9: Laptop Tangguh dengan Performa Terbaik dan Fitur Canggih

BACA JUGA:Resep Gyoza Ayam Tahu, Ide Bekal Sekolah Menarik Kesukaan Anak

tetapi juga bersih sejalan dengan target Net Zero Emissions dalam rangka memanfaatkan potensi energi bersih di Indonesia demi kemakmuran rakyat yang sebesar-besarnya,” tambah Darmawan.

Senada dengan hal tersebut, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara Agung Murdifi mengatakan,

Sumber: