Realme Narzo 70x 5G: Smartphone 2 Jutaan dengan Chipset Dimensity 6100+ dan Baterai 5000mAh

Realme Narzo 70x 5G: Smartphone 2 Jutaan dengan Chipset Dimensity 6100+ dan Baterai 5000mAh

Realme Narzo 70x 5G--freepik

SILAMPARITV.CO.ID - Realme kembali menghadirkan inovasi dengan merilis Narzo 70x 5G, sebuah smartphone yang menawarkan spesifikasi tinggi dengan harga yang terjangkau. 

Dengan banderol sekitar 2 jutaan, ponsel ini menjadi pilihan menarik bagi Anda yang menginginkan perangkat dengan performa cepat dan daya tahan baterai yang luar biasa. 

Mari kita bahas lebih lanjut mengenai keunggulan Realme Narzo 70x 5G.

Performa Andal dengan Chipset Dimensity 6100+

Salah satu daya tarik utama dari Realme Narzo 70x 5G adalah penggunaan chipset MediaTek Dimensity 6100+. 

Chipset ini dirancang untuk memberikan performa yang solid dalam menjalankan aplikasi sehari-hari, serta mendukung jaringan 5G untuk konektivitas yang lebih cepat dan stabil. 

Dengan dukungan RAM hingga 6GB, smartphone ini mampu menjalankan berbagai tugas secara efisien, mulai dari multitasking, bermain game, hingga streaming video tanpa hambatan.

Layar 6,5 Inci dengan Refresh Rate 90Hz

BACA JUGA:Pernah Diberi Bunga Fresh Oleh Pasangan Mu? Ternyata Ini Makna dari Segi Romansanya

BACA JUGA:Inilah 7 Sifat Dasar Perempuan Menurut Psikologi, Kaum Lelaki Wajib Paham!

Realme Narzo 70x 5G dilengkapi dengan layar IPS LCD berukuran 6,5 inci yang memiliki resolusi HD+. 

Layar ini mendukung refresh rate 90Hz, yang membuat tampilan visual lebih halus dan responsif saat Anda scrolling atau bermain game. 

Meskipun bukan panel AMOLED, layar ini tetap menawarkan kualitas gambar yang jernih dan warna yang cukup baik di kelasnya.

Sumber: