Liburan ke Kota Padang, Siap-siap Lewati Tanjakan Viral Sitinjau Lauik. Nikmati Sensasinya

Liburan ke Kota Padang, Siap-siap Lewati Tanjakan Viral Sitinjau Lauik. Nikmati Sensasinya

Liburan ke Kota Padang, Siap-siap Lewati Tanjakan Viral Sitinjau Lauik. Nikmati Sensasinya--

SILAMPARITV.CO.IDLiburan ke Kota Padang, Siap-siap Lewati Tanjakan Viral Sitinjau Lauik. Nikmati Sensasinya. Bagi anda yang ingin berlibur ke Kota Padang Provinsi Sumatera Barat, Tentunya jika anda melalui Kota Solok anda akan melewati tanjakan viral yang ada di jalur sitinjau lauik.

Melewati jalur ini tentunya tidak hanya disajikan pemandangan alam yang memukau, adrenalin para pengemudi akan diuji dengan jalur yang berkelok dengan tikungan yang tajam.

Tanjakan Sitinjau Lauik sangat curam dan memiliki kemiringan hingga 45 derajat.

Jalur yang viral di media sosial ini menyuguhkan keindahan KOta Padang dan hamparan Lautan yang luas yang dapat kita lihat di beberapa titik ruas jalan saja.

BACA JUGA:Daftar Daerah Berpotensi Cuaca Ekstrem Hingga Natal, Apakah Sumatera Termasuk?

Tanjakan Sitinjau lauik merupakan ruas jalan yang memiliki panjang kurang lebih 15 KM yang berada di jalan lintas antara kota solok menuju ke kota padang provinsi Sumatera Barat.

Ruas jalan ini dikenal ekstrem untuk sebagian orang, karena membutuhkan skil yang mumpuni untuk melalui jalur ini. Tak sedikit kendaraan yang gagal menanjak menaklukkan tikungannya.

posisi Sitinjau Lauik yang berada di jalur lintas Sumatera membuat kendaraan yang melewati tanjakan ini juga cukup beragam, dari sepeda motor hingga truk-truk besar.

Akibat sering dilalui truk dengan muatan besar, mengakibatkan jalan di jalur ini sering terjadi longsor.

BACA JUGA:Ingin Ajak Anak Liburan Tapi Takut Kantong Jebol, Ini Tipsnya Dijamin TIdak Menguras Tabungan

Untuk kamu yang hendak melintas di Sitinjau Lauik ini, pengguna roda dua maupun roda empat, dihimbau untuk selalu berhati-hati.

Selau perhatikan perhatikan kondisi kendaraan guna meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Tanjakan ini juga sering memakan korban akibat kecelakaan, disebabkan hal yang beragam mulai dari kurang berhati-hati, ketidak tahuan medan dan jalan yang licin jika terjadi hujan.

Namun anda tak perlu khawatir sebab di beberapa titik jalur ini khususnya di tanjakan viral banyak penduduk lokal yang berjaga-jaga untuk memberikan bantuan pertolongan bagi pengendara yang kesusahan untuk melalui sitinjau lauik.

Sumber: