Pengendara Waspada Pohon Tumbang
Lubuklinggau- Melihat kondisi alam yang tidak menentu, terkadang hujan lebat dan panas badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Kabupaten Musi Rawas menghimbau para pengendara untuk mewaspadai pohon tumbang.
Kepala BPBD Kabupaten Musi Rawas H Darsan mengatakan kami himbau kepada pengendara agar tetap waspada terhadap kemungkinan pohon tumbang, apalagi cuaca sekarang kadang panas dan kadang hujan lebat “ terlebih hampir semua jalanan di kabupaten mura terdapat pohon yang berukuran besar dan tua seperti halnya di sepanjang jalan tugumulyo tepatnya mulai dari Desa F Trikoyo hingga Desa Mataram “ karena dikhawatirkan saat hujan lebat ataupun sewaktu-waktu bisa saja roboh, mengingat banyak pohon yang sudah tua dan rantingnya juga rapuh jadi kami minta tetap waspada.
Sementara itu untuk menghadapi natal dan tahun baru BPBD akan melakukan pengecekan di sepanjang jalan yang terdapat pohon besar” bahakan pihaknya akan standby 1 kali 24 jam , jika ada laporan langsung menuju ke lokasi” dan untuk para pengendara baik roda empat maupun roda dua agar tetap waspada , ketika terjadi hujan lebat dan angin kencang sebaiknya para pengendara lebih berhati-hati dan mencari tempat yang dianggap aman jauh dari pepohonan.
Selain itu kita tidak tahu pohon tersebut sudah keropos atau belum karena hampir seluruh jalanan terdapat pohon besar seperti di Kecamatan Tugumulyo Sumber Harta dan di Muara Beliti.(R)
Sumber: