Kesenian LUKAH GILO Memiliki Keunikan dan Kesakralan yang Memadukan antara Seni dan Mistis

Kesenian LUKAH GILO Memiliki Keunikan dan Kesakralan yang Memadukan antara Seni dan Mistis

Kesenian "LUKAH GILO" Memiliki Keunikan dan Kesakralan yang Memadukan antara Seni dan Mistis--Aan Afriandi

SILAMPARITV.CO.ID - Hai sobat Silampari TV, kali ini kita akan membahas tentang keunikan dari kesenian tradisional di Minangkabau yaitu Lukah Gilo.

Dalam permainan tradisional Lukah Gilo ini yang memadukan antara seni dan mistis. Saat kita melihat atraksinya akan membuat kalian takjub dibuatnya.

Dikutip dari wikipedia, Lukah Gilo merupakan kesenian tradisional dari Suku Minangkabau yang tinggal di Sumatera Barat.

Kesenian ini mirip dengan jailangkung yang dikendalikan oleh seorang pawang.

BACA JUGA:Makan Bajamba Tradisi Unik di Minangkabau yang Penuh Makna, Banyak Pesan Tersirat di Dalamnya

Istilah lukah gilo berasal dari bahasa Minangkabau, di mana lukah berarti alat tangkap ikan yang terbuat dari anyaman rotan dan gilo berarti gila.

Jika digabungkan maka, lukah gilo dapat diartikan sebagai alat tangkap ikan yang terbuat dari rotan dan dapat bergerak ke mana-mana layaknya orang gila.

Menurut sejarah, kesenian tari lukah gilo muncul saat Raja Adhityawarman menguasai Pulau Sumatra pada masa tersebut.

Didalam upacara ritual-ritual kerajaan, raja selalu menggunakan kekuatan-kekuatan animisme dan dinamisme. 

BACA JUGA:Ini dia Tradisi Upacara Melasti Sebelum Hari Raya Nyepi

Pada perkembangannya, ritual itu menjadi sebuah kesenian rakyat yang menghibur dan disenangi, seperti contohnya lukah gilo ini. 

Pada masa kaum Paderi berkuasa, kesenian ini sempat hilang, akan tetapi hingga kini sebagian masyarakat masih berusaha merawat dan menggelarnya.

Sisi keunikan dan kesakralan tari lukah gilo terletak pada gerakan lukah akibat masuknya jin dalam lukah tersebut, setelah diberi mantra oleh Kulipah. 

Sumber: