Rekomendasi Ikan Hias yang Dapat Dipelihara di Aquarium Mini

Rekomendasi Ikan Hias yang Dapat Dipelihara di Aquarium Mini

ilustrasi ikan hias yang dapat dipelihara di aquarium mini--freepik

SILAMPARITV.CO.IDAquarium mini bisa menjadi solusi sebagai wadah pemeliharaan ikan hias di rumah tanpa memakan tempat.

Selain praktis, keindahan alami dalam aquarium mini dapat memberikan efek yang menenangkan serta mengurangi stres dari penatnya aktivitas seharian.

Namun, hal yang harus diperhatikan bahwa tidak semua jenis ikan dapat hidup dalam aquarium mini, terlebih karena muatan kapasitasnya yang terlalu kecil. Selain itu faktor lainnya bisa juga berupa kebutuhan air, pH, suhu dan kompatibilitas terhadap ikan lain.

Lantas apa saja jenis ikan hias yang dapat dipelihara di aquarium mini?

BACA JUGA:Airbus dan Boeing Harus Siap Bersaing, Pesawat Buatan Cina C919 Datang Lagi

Melansir dari jurnalfaktual.id, Rabu (13/3/2024), berikut beberapa jenis ikan hias yang dapat dipelihara di aquarium mini:

1. Ikan guppy

Ikan guppy termasuk jenis ikan hias yang dapat dipelihara di dalam aquarium mini. Selain memiliki warna yang cantik dan menarik, jenis ikan ini juga terlihat lucu dan imut.

Ikan guppy dapat hidup di aquarium mini dengan volume minimal 10 L.

Menariknya, selain aktif dan ramah, ikan guppy dapat ditempatkan bersama ikan lain yang memiliki ukuran sama dan sejenis.

BACA JUGA:5 Menu Buka Puasa Simpel dan Praktis yang Rasanya Enak

2. Ikan Zebra Danio

Ikan zebra danio termasuk salah satu jenis ikan yang memiliki warna dan garis-garis yang menyerupai zebra.

Ikan zebra danio dapat hidup di aquarium mini dengan volume minimal 20 L. Ikan hias satu ini termasuk ikan yang lincah dan gesit, sehingga membutuhkan ruang berenang yang cukup.

Sumber: