Lebong Bengkulu Dilanda Banjir, Ribuan Rumah Warga Terendam

Lebong Bengkulu Dilanda Banjir, Ribuan Rumah Warga Terendam

banjir di Lebong, Bengkulu--

SILAMPARITV.CO.IDKabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu, dilanda hujan deras hingga menyebabkan ribuan rumah warga terendam banjir, Selasa, 16 April 2024. 

Mengutip dari laman kompas.com, Rabu (17/4) hujan tersebut melanda sejak malam hari. Paling sedikit terdapat lima kecamatan yang terdampak yakni Uram, Topos, Bingin Kuning, Lebong Sakti, dan Rimbo Pengadang. Selain itu, banjir tersebut juga dipicu karena meluapnya air Sungai Ketahun.

Kapolres Lebong, AKBP Awilzan melalui PS Humas Aipda Syaiful Anwar mengungkapkan, bahwa saat ini belum mendapatkan data valid. 

BACA JUGA:Waspada Cuaca 21 April 2024, Berikut Prediksi dari BMKG!

Hal ini karena instansi pemerintah, TNI/Polri, BPBD fokus mengevakuasi korban dan harta benda. 

"Data yang valid sejauh ini belum diperoleh, karena semua pihak fokus evakuasi masyarakat dan harta benda yang dapat diselamatkan," terang Aipda Syaiful.

Namun Syaiful menerangkan, banjir setinggi 1-1,5 meter ini menyebabkan ribuan warga terdampak, selain itu juga merusak sawah dan fasilitas umum lainnya.

"Saat ini bapak Kapolres juga terjun langsung melakukan evakuasi warga dan harta benda milik masyarakat," ungkap Syaiful. Masyarakat diingatkan oleh aparat untuk waspada mengantisipasi banjir susulan dari hulu sungai.

BACA JUGA:Kementerian Agama Mengeluarkan Surat Edaran Meminta Dukungan Penghulu dan Penyuluh Agama untuk 4 Program Prior

Sumber: