Anggono Mengaku Sangat Terbantu Atas Pemberitaan FJM Sumsel

Anggono Mengaku Sangat Terbantu Atas Pemberitaan FJM Sumsel

*Undang 80 Jurnalis Media Ghatering dan Pembukaan Media Kompetisi 2022

MEDIA GHATERING- Para peserta Media Ghatering SKK Migas perwakilan Sumbagsel - KKKS Wilayah Sumsel bersama FJM Sumsel foto bersama setelah acara pembukaan di Golden Tulip Hotel Lampung, Selasa (20/7/2022). (Foto : EO Searah)

BANDAR LAMPUNG- Kembali, SKK Migas Perwakilan Sumbagsel dan KKKS Wilayah Sumsel mengundang 80 orang Jurnalis, yang terhimpun dalam Forum Jurnalis Migas (FJM) Sumsel.

Para Jurnalis ini mengikuti acara Media Ghatering dan pembukaan Media Kompetisi Tahun 2022 di Ballroom Hotel Golden Tulip Springhill Lampung, Selasa (19/07/2022).

Kegiatan yang diadakan pasca melandainya Pandemi Covid 19 ini sendiri, berlangsung 19 Juli hingga 21 Juli 2022. Pada acara seremonial pembukaan dihadiri langsung Kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Anggono Mahendrawan, CEO Pikiran Rakyat Media Network – Promedia Teknologi Indonesia, Agus Sulistriyono, Ketua FJM Sumsel Oktaf Riady, Ketua PWI Sumsel H Firdaus Komar, perwakilan KKKS Wilayah Sumsel, Anggota FJM Sumsel, Tim Humas SKK Migas Sumbagsel dan KKKS Wilayah Sumsel.
Dalam kesempatan itu, Kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Anggono Mahendrawan mengaku sangat terbantu keberadaan FJM Sumsel yang aktif memberitakan kegiatan hulu Migas melalui medianya masing-masing. Di mana tulisan jurnalis ini mendapat perhatian khusus dari pimpinan Negara, terutama pemberitaan illegal drilling.

“Melalui pemberitaan rekan rekan wartawan, akhirnya mendorong pihak-pihak berwenang untuk melakukan koordinasi lebih lanjut, guna mencari solusi yang tepat atas permasalahan ini. Termasuk mengenai kejadian-kejadian yang tidak diinginkan dilingkungan hulu Migas, seperti vandalisme, penerobosan yang melanggar hukum oleh masyarakat di lingkungan KKKS. Berkat peran media, akhirnya memberikan ruang untuk kami dapat menyampaikan duduk permasalahan yang jelas dan benar kepada masyarakat,” papar Anggono yang menilai, FJM Sumsel menjadi wadah komunikasi yang sangat efektif, untuk penyampaian informasi yang terbuka dan massif, mengenai kontribusi hulu Migas yang dilakukan oleh KKKS di wilayah operasinya, dengan tetap memerhatikan sinergi dan kolaborasi yang baik bersama masyarakat dan pemerintah daerah.

Sama seperti tahun sebelumnya, SKK Migas Perwakilan Sumbagsel – KKKS Wilayah Sumbagsel, kembali melaksanakan Media Kompetisi Tahun 2022 bagi rekan- rekan jurnalis yang terhimpun di FJM Sumsel maupun Jambi.

Media kompetisi tahun ini mengangkat tema “Sinergitas Pers, SKK Migas, dan KKKS Dalam Mendukung Efek Berganda Industri Hulu Migas Bagi Masyarakat”.
Karya jurnalis dapat dikirimkan mulai 19 Juli 2022 dan akan ditutup pada 19 Agustus 2022.

Ketua FJM Sumsel Oktaf Riady mengucapkan terima kasih kepada SKK Migas Perwakilan Sumbagsel dan KKKS Wilayah Sumsel yang begitu banyak perhatian kepada jurnalis di Sumatera Selatan dan Jambi.

Di tempat yang sama, Koordinator EO Searah, Andhika Rahmat Kusuma bersama Staf Humas SKK Migas, Tania menyebutkan jika peserta Media Ghatering diikuti 80 peserta. Terdiri dari utusan wartawan media cetak, online, radio, dan televisi yang bertugas di Provinsi Sumatera Selatan. Serta tim Humas SKK Migas Perwakilan Sumbagsel dan KKKS Wilayah Sumsel.

Sementara pemateri kali ini, menghadirkan CEO Pikiran Rakyat Media Network – Promedia Teknologi Indonesia, Agus Sulistriyono. Yang mengangkat tentang Kemandirian Ekonomi Media. Melalui tema ini kita harapkan menambah wawasan kepada anggota FJM Sumsel cara membangun kemandirian ekonomi media.

Media Ghatering juga mengajak anggota FJM Sumsel bersama SKK Migas-KKKS jalan jalan menikmati keindahan alam Pahawang. Setelah naik perahu, peserta Media Ghatering mengikuti Outbound dan Fun games di Pulau Kelapa 60.

Lalu dilanjutkan ke Pulau Pahawang untuk menyelam, bermain Banana Boat serta naik Donat Boat di laut yang tak terlalu dalam, dan sebelumnya para peserta santap siang dan salat Zuhur berjemaah. (Budi Santoso)

Sumber: