Dunia Mendadak Berwarna Merah Muda

Kamis 03-08-2023,15:24 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Silampari TV- Dunia Mendadak Berwarna Merah Muda, Film Barbie akhirnya tayang perdana di Indonesia sejak Rabu 19 Juli 2023. Sebelumnya, sejumlah gala premier film Barbie sudah dilakukan, di antaranya di Amerika Serikat, Inggris, dan Korea Selatan Film tersebut akan dikemas dalam bentuk film komedi disutradarai oleh Greta Gerwig, Barbie akan menjadi film live-action pertama setelah sebelumnya dibuat versianimasi nya. Barbie berhasil memperoleh total pendapatan mencapai 750 juta dolar AS atau setara Rp 11,3 trilliun. Pencapaian itu membuat Barbie menjadi film dengan pendapatan tertinggi ketiga sepanjang tahun 2023. Secara domestik di wilayah Amerika utara, Barbie berhasil memperoleh pendapatan 351,4 juta dolar AS atau setara Rp 5,3 trilliun. Sementara hingga saat ini, Oppenheimer berhasil memperoleh pendapatan sebesar 400 juta dolar AS atau setara Rp 6 triliun secara global. Film yang disutradarai Cristopher Nolan itu meraih pendapatan domestik mencapai 174 juta dolar AS atau setara Rp2,6 triliun. "Akhir pekan kedua membuktikan minat penonton pada Barbie dan 'Oppenheimer'. Seminggu yang lalu bukanlah kebetulan," kata Paul Dergarabedian analis Comscore senior dilansir Variety, Senin (31/7/2023). "Kedua film meraup angka akhir pekan kedua yang akan dianggap solid sebagai debut dan mencerminkan dua film terbaik dalam sejarah box office," lanjutnya. Barbie sekarang berada di urutan pertama film dengan pendapatan terbesar di Amerika Latin. Barbie melampaui Joker, Batman Vs Superman, Harry Potter and the Deathly Hallows Part 2, Aquaman hingga Justice League. Sementara itu, film Barbie pun sukses panen review positif dari para kritikus film. Akting aktris utama  Margot Robbie yang cemerlang berhasil mendapat sorotan berdasarkan konsensus situs Rotten Tomatoes, Rabu 19 Juli 2023, film Barbie meraihskor 89 persendari 96 reviewer Film ini didominasi warna pink yang menjadi ciri khas Barbie. Tak haya itu, seluruh dunia Barbie ini didominasi perempuan sebagai pemimpinnya. Itulah penjelasan mengenai sinopsis Barbie beserta pemeran dan fakta menariknya.(Ans)

Tags :
Kategori :

Terkait