SILAMPARITV.CO.ID - Di era digital ini, memiliki smartphone yang terjangkau dengan fitur mumpuni sudah menjadi kebutuhan banyak orang.
Bagi Anda yang sedang mencari HP dengan budget di bawah 2 juta rupiah, beberapa pilihan berikut bisa menjadi referensi.
Meski dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, kelima smartphone ini tetap menawarkan performa yang memadai untuk kebutuhan sehari-hari, dilansir dari laman GadgetIn, Sabtu 31 Agustus 2024.
1. Xiaomi Redmi 12C
BACA JUGA:Review Lenovo Yoga Slim 7i: Tipis dan Ringan Tapi Tetap Tangguh
BACA JUGA:Bikin Gemes! HmD Luncurkan HP Barbie Serba Pink
Xiaomi memang dikenal dengan produk-produk yang menawarkan spesifikasi tinggi dengan harga terjangkau.
Redmi 12C adalah salah satu contohnya. Dengan harga sekitar 1,8 juta rupiah, smartphone ini dilengkapi dengan layar HD+ berukuran 6,7 inci dan prosesor MediaTek Helio G35 yang cukup bertenaga untuk menjalankan aplikasi-aplikasi standar seperti media sosial, streaming video, dan bermain game ringan.
Kapasitas baterainya yang mencapai 5000 mAh juga cukup besar untuk menunjang penggunaan sepanjang hari.
2. Realme C31
BACA JUGA:Kapan Iphone 16 Akan Rilis di Indonesia? Catat Tanggalnya!
BACA JUGA:Motorola Edge 50 Neo Resmi: Ponsel Tipis yang Tahan Banting
Realme C31 merupakan pilihan lain bagi Anda yang mencari HP di bawah 2 juta rupiah. Smartphone ini dijual dengan harga sekitar 1,9 juta rupiah dan hadir dengan layar 6,5 inci HD+.
Ditenagai oleh prosesor Unisoc T612 dan RAM 3GB, Realme C31 cukup handal dalam menangani tugas-tugas harian.
Kapasitas penyimpanan internalnya sebesar 32GB juga bisa diperluas hingga 256GB dengan kartu microSD. Selain itu, baterai berkapasitas 5000 mAh yang dimiliki Realme C31 dapat bertahan lama untuk penggunaan sehari-hari.