Silampari TV - Memasuki musim hujan, membuat dinding atau tembok rumah lembab sehingga memicu pertumbuhan jamur.
Dinding memang salah satu bagian rumah yang rentan berjamur, terlebih ketika sering terkena rembesan air hujan.
Jamur dapat tumbuh di kayu ataupun batu bata. Dinding yang ditumbuhi oleh jamur ditandai dengan adanya bintik-bintik hitam, hijau atau putih.
Dinding yang ditumbuhi oleh jamur, tidak hanya merusak pemandangan keestetikan rumah, tetapi juga berbahaya bagi kesehatan.
BACA JUGA:Hilangkan Perut Buncit Dengan 5 Hal Ini
Berikut cara mengatasi dinding rumah yang ditumbuhi jamur karena musim hujan, melansir dari The Spruce, Jum'at 8 Desember 2023.
Persiapan alat dan bahan untuk membersikan jamur
Sejumlah alat dan bahan untuk digunakan membersihkan jamur yang tumbuh di dinding rumah, bisa meliputi:
- Sarung tangan pelindung
- Masker wajah pelindung
- Pelindung mata / kacamata
- Ember plastik
- Tangga
- Spons
- Cangkir takar