YouTuber Jember Didatangi Banser Gara-Gara Konten Bela Stasiun TV Nasional

Kamis 23-10-2025,13:31 WIB
Reporter : Rendi Setiawan
Editor : Rendi Setiawan

“Saya tidak ada maksud sama sekali untuk menyinggung. Konten yang kemarin saya buat itu maksudnya agar orang-orang mengalihkan perhatian ke isu undang-undang DPR reses. Tapi ternyata konten saya justru melukai hati teman-teman dari NU dan Banser. Saya mohon maaf sekali, berarti saya belum bisa mengelola kata-kata dengan pantas,”

ungkap Stevanus.

Ia menambahkan bahwa kejadian tersebut menjadi pelajaran berharga bagi dirinya untuk lebih berhati-hati dalam membuat konten, terutama yang menyangkut isu keagamaan dan lembaga keagamaan.

BACA JUGA:Perjuangan Istri Tak Dihargai, Melda Safitri Diceraikan Suami Usai Lolos PPPK.

BACA JUGA:Warga Bengkulu Selatan Geger, Balita Tewas Dibacok Tetangga Diduga ODGJ.

Mediasi di Mapolres Jember

Setelah pertemuan di rumah Stevanus, kedua belah pihak sepakat untuk melanjutkan mediasi di Mapolres Jember. Proses ini difasilitasi oleh aparat kepolisian untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.

Mediasi tersebut berlangsung dengan baik dan menghasilkan komitmen damai. Banser menerima permintaan maaf Stevanus, sementara sang YouTuber berjanji untuk lebih berhati-hati dan melakukan klarifikasi publik terkait kontennya.

Langkah damai ini diapresiasi oleh berbagai pihak karena dinilai sebagai bentuk kedewasaan sosial dan komunikasi tabayyun yang mengedepankan musyawarah, bukan konfrontasi.

BACA JUGA:Akun Medsos Pembuat Meme Bahlil Dipolisikan, Yang Repost Juga Akan Disisir.

BACA JUGA:Sinopsis Film Ash dan Peran Iko Uwais dalam Proyek Hollywood Terbarunya

Kategori :