SILAMPARITV.CO.ID - Selamat hari tidur dunia, tepatnya jatuh pada tanggal 15 Maret 2024, yang merupakan perayaan global setiap tahunnya.
World Sleep Day dirayakan untuk meningkatkan tingkat kesadaran akan pentingnya tidur yang nyenyak.
Pada acara ini dirancang untuk mengedukasi masyarakat terkait pentingnya tidur berkualitas.
Dengan memiliki kualitas tidur yang baik, akan sangat penting untuk kesehatan fisik dan mental.
BACA JUGA:Bantuan Sosial (Bansos) Maret 2024: Upaya Tanggap Krisis Kemanusiaan
Memiliki tidur yang cukup juga dapat membantu mempertahankan fungsi otak yang optimal, daya tahan tubuh terhadap penyakit mengalami peningkatan, mengurangi risiko penyakit kronis seperti diabetes, hingga atasi penyakit jantung serta obesitas.
Pada Hari Tidur Sedunia atau World Sleep Day 2024, dunia akan bersatu untuk menjadikan tidur yang baik sebagai prioritas.
Dengan tema "Tidur sehat, masa depan sehat", perayaan ini akan bersorot terhadap pentingnya membangun kebiasaan tidur yang baik.
Dari berbagai organisasi, adanya embaga kesehatan dan masyarakat umum juga akan ikut berpartisipasi dalam berbagai acara dan kampanye.
BACA JUGA:Jangan Sampai Keliru, Ini Perbedaan PNS dan ASN!
World Sleep Day 2024 termasuk kesempatan yang baik untuk kita semua, demi memahami pentingnya tidur yang berkualitas. Dalam kesempatan ini, mari kita gunakan untuk menciptakan kebiasaan tidur yang baik dan mengedukasi orang lain terkait manfaatnya.
Dengan memiliki kualitas tidur yang cukup, dapat membantu kita untuk menghadapi tantangan harian dengan lebih baik, serta memastikan kita untuk dapat menikmati hidup yang sehat dengan penuh energi.
Berikut ini sejarah World Sleep Day yang dirangkum oleh silamparitv.co.id dari berbagai sumber, Jum'at 15 Maret 2024.
Untuk pertama kalinya, hari tidur sedunia diresmikan pada tahun 2008.
BACA JUGA:Kapan Berakhirnya Musim Hujan 2024? Berikut Analisa BMKG!