Inilah 7 Merek Mobil yang Masih Naik Penjualannya

Inilah 7 Merek Mobil yang Masih Naik Penjualannya

Inilah 7 merek Mobil yang Masih Naik Penjualannya di saat Pasar Otomotif di Indonesia Sedang Melambat--

SILAMPARITV.CO.ID - Sejauh ini, perkembangan pasar otomotif Indonesia terpantau melambat pada tahun 2024, Hampir semua merek mencatatkan penurunan penjualan.

Data penjualan ritel Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menunjukkan pasar mobil mengalami keterpurukan sejak awal tahun 2024.

Pada Januari-Mei 2024 saja, transaksi penjualan kendaraan penumpang dan niaga hanya berjumlah 361.698 unit, turun 14,4% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Sebagian besar merek mobil mencatatkan kinerja negatif pada lima bulan pertama tahun ini.

BACA JUGA:Alasan Orang Beli Honda ADV 160 Meski Harganya Mahal

Termasuk 10 besar merek mobil terlaris di Indonesia yang menguasai 96,3% pasar.

Kendati demikian, masih ada tujuh merek mobil di Indonesia yang mampu bertahan dari penurunan penjualan mobil saat ini.

Bahkan, beberapa perusahaan mencapai peningkatan penjualan beberapa ratus persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Merk pertama adalah Chery. Produsen mobil Tiongkok mencatat peningkatan penjualan tahun ke tahun sebesar 127,5% dari Januari hingga Mei 2024, dari 1.304 unit menjadi 2.967 unit.

BACA JUGA:Upgrade Tesla Sistem Pengisian Cepat Baterai Cybertruck, Akibat Keluhan Konsumen

Merek mobil Jepang Mazda juga  masih dinilai aman meski penjualan year-on-year hanya meningkat 1,0% dari 1.864 unit menjadi 1.883 unit.

Morris Garages alias MG juga tampil bagus sejauh ini.

Merek crossover asal Inggris-Tiongkok ini mampu meningkatkan penjualan sebesar 224,0% year-on-year, dari 450 unit menjadi 1.458 unit.

Lexus, merek mobil mewah Jepang milik Toyota Group, juga mengalami peningkatan penjualan sebesar 51% dibandingkan tahun sebelumnya.

Sumber: