Bikin Melongo, Ini Harga Kapal Pembersih Sumbangan Coldplay Siap Bersihkan Sungai Cisadane

Bikin Melongo, Ini Harga Kapal Pembersih Sumbangan Coldplay Siap Bersihkan Sungai Cisadane

kapal sumbangan Coldplay--

Silampari TVColdplay memberikan sumbangan kapal pembersih sampah yang bernama Neon Moon II, yang siap membersihkan Sungai Cisadane dari sampah.

Kapal ini sudah diterima pada 28 November 2023 lalu oleh pemerintahan kabupaten Tanggerang.

Uniknya, kapal ini mampu mengangkut beban sebanyak 6 ton sampah dan mengolah kembali sampah yang ada di sungai Cisadane.

Rencananya kapal ini akan beroperasi pada awal 2024 mendatang.

BACA JUGA:Kerja Santai Dari Rumah, Hasil Melimpah

Pembersihan Sungai Cisadane oleh kapan Neon Moon II ini bekerjasama dengan The Ocean Cleanup.

Fachrul Rozi selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tanggerang, mengatakan, bahwa adanya kapal Neon Moon II ini dapat membantu mengurangi tingginya volume sampah yang ada di Sungai Cisadane.

Pasalnya, kapal tersebut dapat mengurangi sampah yang masuk ke laut yang merupakan muara dari Sungai Cisadane, terutama sampah palstik.

"Kami pemerintahan Kabupaten Tanggerang, sangat mengapresiasikan atas bantuan kapal pembersih sampah ini yang diberikan kepada The Ocean Cleanup, dari band Coldplay selaku penyumbang dana pembuatan kapal tersebut," terangnya, dikutip dari serambinews.com, Rabu 06 Desember 2023.

BACA JUGA:Dua Klub La Liga Valencia dan Getafe Harus Bekerja Lebih Keras di Babak Kedua Copa Del Rey

"Mengenai biaya pembuatan kapal Neon Moon II ini adalah generasi ketiga yang menghabiskan biaya sebesar 777.000 dolar AS atau kisaran Rp12 Miliar. Sumbangan terbesar untuk menyongkong kapal ini ialah Band Coldplay," lanjutnya.

Fachrul juga menjelaskan terkait pegawai nanti akan disiapkan sebagai operator untuk mengoperasikan kapal penangkap tersebut.

Kemungkinan, sebelum melakukan penugasan, pegawai akan diberikan pelatihan terlebih dahulu supaya bisa mengoperasikan kapal penyedot sampah tersebut dengan baik.

"Kami saat ini tengah mempersiapkan orang untuk mengikuti pelatihan pengoperasian Interceptor yang nantinya akan diberikan The Ocean Cleanup," jelas Fachrul.

Sumber: