Atasi Kelangkaan Gas, Pemerintah Kota Gelar Operasi Pasar Gas Elpiji 3 kg

Atasi Kelangkaan Gas, Pemerintah Kota Gelar Operasi Pasar Gas Elpiji 3 kg

--

SILAMPARITV.CO.IDUntuk mengatasi kelangkaan gas elpiji 3 kg, Pemerintah Kota Lubuklinggau menggelar operasi pasar gas elpiji 3 kg. Tindakan ini adalah untuk mengatasi kelangkaaan gas elpiji 3 kg yang terjadi belakangan ini.

Kegiatan operasi pasar ini dilakukan serentak pada Jumat, 5 April 2024 di 8 titik kecamatan yang ada di Kota Lubuklinggau. Operasi pasar ini bertujuan untuk memberikan akses yang lebih mudah kepada masyarakat dalam mendapatkan gas elpiji 3 kg dengan harga terjangkau. Pasar ini dilakukan secara serentak. Dimana setiap kecamatan memiliki lokasi operasi pasar tersendiri.

Sejumlah warga membeli gas elpiji 3 kg saat operasi pasar di halaman Kantor Kecamatan lubuklinggau Selatan II. Walaupun panas menyegat tetapi warga rela mengantri untuk mendapatkan gas elpiji. Warga setempat harus memperlihatkan kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK). Operasi pasar gas elpiji yang di gelar ini disambut warga dengan antusias.

BACA JUGA:Usai Keluhan Sopir Truk Biosolar Tercampur Air, SPBU Wijaya Lubuklinggau Belum Beroperasi

Dalam operasi pasar ini, setiap orang diizinkan membeli maksimal 2 tabung gas elpiji dengan harga Rp 16 ribu per tabung. Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa pasokan gas elpiji dapat merata dan mencukupi bagi seluruh masyarakat Kota Lubukinggau. Adanya batasan pembelian ini diharapkan dapat mencegah terjadinya penimbunan atau pembelian dalam jumlah yang berlebihan.

Pemerintah Kota Lubuklinggau berharap bahwa melalui langkah ini, kelangkaaan gas elpiji 3 kg dapat teratasi dengan cepat dan masyarakat dapat memperoleh pasokan gas yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari. Operasi pasar ini diharapkan menjadi solusi sementara hingga pasokan gas elpiji 3 kg kembali normal di pasaran.

BACA JUGA:Tahapan Pilkada Sudah Dimulai, Berikut Jadwal Pilkada Lubuklinggau 2024

Sumber: