Panduan Doa Sebelum Olahraga Agar Selalu Diberikan Keselamatan, Mudah Dihafalkan

Panduan Doa Sebelum Olahraga Agar Selalu Diberikan Keselamatan, Mudah Dihafalkan

Panduan Doa Sebelum Olahraga Agar Selalu Diberikan Keselamatan, Mudah Dihafalkan--ist

SILAMPARITV.CO.ID - Menjaga kesehatan tubuh dengan olahraga merupakan kebiasaan baik yang dianjurkan dalam Islam. Namun, selain persiapan fisik seperti pemanasan dan hidrasi, persiapan spiritual juga penting dilakukan. Salah satunya adalah dengan membaca doa sebelum olahraga agar selalu diberikan keselamatan, kelancaran, serta terhindar dari cedera.

Dalam ajaran Islam, setiap aktivitas dianjurkan untuk diawali dengan doa dan dzikir kepada Allah SWT. Hal ini sebagaimana dijelaskan dalam Kitab Al-Adzkar karya Imam An-Nawawi, bahwa berdoa sebelum memulai suatu aktivitas merupakan sunnah yang mendatangkan keberkahan.

Doa Sebelum Olahraga dalam Bahasa Arab, Latin, dan Terjemahan

Doa yang umum dipanjatkan sebelum olahraga adalah doa yang biasa dibaca ketika bepergian atau melakukan perjalanan, karena aktivitas olahraga juga melibatkan pergerakan dan tenaga.

Bahasa Arab:

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ سُبْحَانَ الَّذِىْ سَخَّرَلَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِيْنَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُوْنَ

Latin:

Bismillahirrahmanirrahim Subhaanalladzii sakkhara lanaa hadza wama kunna lahu muqriniin wa-inna ilaa rabbina lamunqalibuun.

Terjemahan:

Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Maha Suci Tuhan yang telah menundukkan semua ini bagi kami, padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya. Dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami.

Menurut tafsir Ibnu Katsir, doa ini adalah bentuk pengakuan bahwa segala nikmat, termasuk kemampuan tubuh untuk bergerak dan berolahraga, datang dari Allah SWT.

BACA JUGA:Motorola Edge 60 Neo Debut di Berlin: Ponsel Ringkas dengan Desain Premium

BACA JUGA:Diam?diam Tinggi Gula, 7 Makanan Ini Bisa Ganggu Kesehatanmu

Persiapan Spiritual Sebelum Berolahraga

Sumber: