SILAMPARITV.CO.ID - Managemen Silampari TV disambut hangat oleh Pj Wali Kota Lubuklinggau, Ir. H. Trisko Defriyansa, ST.M.Si di Rumah Dinas depan Masjid Agung As Salam, Kamis 1 Februari 2024.
Kegiatan ini dalam rangka audiensi serta mempererat hubungan silaturrahmi antara Pemerintah Kota Lubuklinggau bersama Silampari TV.
Ikut hadir dalam audiensi tersebut, Asisten 3 Setda Kota Lubuklinggau, Herdawan, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Firdaus Abky, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, J Iman Sitepu diwakili Sekretaris Misno didampingi Kabag Raga Buana serta PPTK Syamsul Muin, Kepala Kesbangpol Henni Fitriani, kabag protokol.
Kemudian dari managemen Silampari TV, General Manager Aan Afriandi didampingi editor program Reza Kurniawan dan Reza, serta admin silamparitv.disway.id, ayu.
BACA JUGA:Kuliah Lancar,Tapi Bisa Dapat Cuan? Ini dia 6 Pekerjaan yang Cocok untuk Mahasiswa
Dalam audiensi ini, General Manager Silampari TV, Aan Afriandi memperkenalkan diri bahwa per 1 Januari 2024 kemarin dirinya dipercaya memimpin Silampari TV.
Dimana sebelumnya dirinya menjabat sebagai General Manager di Harian Silampari dan Silampari Online.
Selain memperkenalkan diri, dirinya juga menyampaikan beberapa program dihadapan Pj Walikota Lubuklinggau untuk mendukung pemerintah Kota Lubuklinggau dalam hal publikasi media.
Sementara itu, Pj Wali Kota Lubuklinggau H Trisko Defriyansa mengucapkan selamat terlebih dahulu kepada General Manager yang baru.
BACA JUGA:Mau Jago Public Speaking? Ini dia 5 Cara yang Bisa Kamu Terapkan
"Selamat kepada adinda Aan. Semoga kedepannya silampari TV ini bisa seperti TV lokal lainnya,"ungkap Pj Wako.
Selain itu, Trisko juga mengajak silampari TV untuk memperkenalkan dan mengangkat kebuyaan lokal. Misalnya, kesenian, pariwisata supaya memiliki ciri khas tersendiri bagi Silampari TV.
"Silampari TV juga harus sering bermain di media sosial juga, karena tingkat penonton saat ini banyaklah di media sosial,"sarannya.
Diakhir kata, Pj Wako menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Lubuklinggau terbuka dan siap menjalin kerja sama.
BACA JUGA:Turut Berduka, Penceramah Ustadz Syahroni Mardani Lc Meninggal Dunia