SILAMPARITV.CO.ID - Sekarang ini tak perlu jauh-jauh pergi ke Malang untuk berliburan di kebun Apel. Cukup kunjungi kebun Apel yang ada di Rejang Lebong, Bengkulu.
Kebun apel ini bisa menjadi rekomendasi untuk healing liburan baik bersama teman, pasangan atau keluarga.
Para wisatawan bisa kunjungi kebun apel ini berlokasi di Desa IV Suku Menanti, Kecamatan Sindang Dataran, Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.
Kebun apel ini sudah dipenuhi oleh pengunjung atau para wisatawan berlibur sejak Januari 2024.
BACA JUGA:Ini dia 8 Rekomendasi Parfum Pria yang Banyak Dicari
Hal ini dikutip dari postingan Facebook akun resmi @Nuning Nurdani Irawan, Kamis (15/2/2024) mengunggah beberapa foto bersama rekannya di kebun Apel Desa Wisata 4 Suku Menanti ini.
"Kebun Apel Desa Wisata 4 Suku Menanti, Kecamatan Sindang Dataran, Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu. Kematangan berpikir tidak ditentukan oleh usia, melainkan kejernihan hati," katanya di tulis dalam caption unggahannya.
Berdasarkan postingan oleh wisatawan yang lain seperti akun milik @Suhardi Zaidin AS, juga mengupload sejumlah foto saat berada di kebun apel tersebut.
"Ngelong ke kebun Apel Manalagi di 4 Sukamenanti Desa Air Lang Sindang Dataran," tulisnya di caption, dikutip oleh Silamparitv.co.id Kamis, (15/2/2024).
BACA JUGA:Inilah Cara Mangga Berbuah Kapan saja Hingga di Luar Musimnya
Melansir dari laman adawarta.com, luas kebun apel di Desa IV Suku Menanti, Sindang Dataran Rejang Lebong, Bengkulu ini sebesar 1 hektare, dengan pohon apel berjumlah sebanyak 1.000 batang apel.
Varietas apel tersebut terdiri sebanyak 4 varietas di kebun apel "Sunan Boonapel"
Menariknya dari kebun apel di Desa IV Suku Menanti ini para wisatawan dapat menikmati destinasi kebun apel yang terus berbuah, karena telah diatur masa panen dan buah, hingga saat pengunjung datang apel akan tetap berbuah.
Di kebun apel ini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas seperti kamar mandi, WC, hingga pondok untuk beristirahat yang ada di sekitar lokasi kebun.
BACA JUGA:Mengungkap Potensi Hasilkan Cuan Melalui Hobi Memasak