Mengapa Keyboard Tersusun QWERTY? Ini Sejarahnya

Mengapa Keyboard Tersusun QWERTY? Ini Sejarahnya

Mengapa Keyboard Tersusun "QWERTY"? Ini Sejarahnya--

SILAMPARITV.CO.IDMengapa Keyboard Tersusun "QWERTY"? Ini Sejarahnya. Keyboarad adalah alat yang sering kita gunakan sehari-hari untuk mengetik baik di komputer ataupun mesin tik.

Selain ada yang berbentuk fisik Keyboard juga ada yang berbentuk virtual seperti yang terdapat dalam HP atau Smartphone kita.

Keyboard QWERTY adalah salah satu tata letak papan ketik yang paling umum digunakan di seluruh dunia.

Mengapa disebut qwerty, hal tersebut duikarenakan lima abjad yang tersusun dari kiri ke kanan adalah Q,W,E,R,T,dan Y. 

BACA JUGA:Ingin Aki Mobil Awet, Biasakan Untuk lakukan Ini, Dijamin Bisa Tahan Lama

Namun, sedikit yang tahu tentang sejarah dan desain di balik tata letak keyboard yang kita gunakan setiap hari. 

Susunan keyboard seperti itu mempunyai maksud dan tujuan sendiri. Keyboard QWERTY pertama kali dikembangkan oleh Christopher Latham Sholes pada tahun 1870-an. 

Sholes, seorang jurnalis dan penemu, menciptakan tata letak keyboard ini untuk mesin ketik pertama yang ia kembangkan bersama dengan Carlos Glidden dan Samuel W. Soulé.

Pada awalnya, tata letak keyboard ini disusun untuk mencegah kerusakan pada mesin ketik mekanis yang rentan terhadap tumpukan huruf yang terlalu cepat.

BACA JUGA:Salah Satunya Mastitis, Ini 5 Alasan Induk Kucing Memakan Anaknya yang Baru Lahir

Desain keyboard QWERTY didasarkan pada penempatan huruf-huruf kunci yang paling sering digunakan di bagian atas dan di tengah tata letak, sedangkan huruf-huruf yang jarang digunakan ditempatkan di bagian tepi atau bawah. 

Meskipun desain ini berhasil mengatasi masalah mesin ketik pada masanya, beberapa kritikus menilai bahwa tata letak ini tidak efisien dalam hal kecepatan mengetik.

Seiring dengan perkembangan teknologi, tata letak keyboard QWERTY telah mengalami sedikit perubahan. 

Namun, meskipun ada upaya untuk menciptakan tata letak yang lebih efisien, seperti tata letak Dvorak, keyboard QWERTY tetap menjadi standar industri dan tetap digunakan secara luas. 

Sumber: