Oppo Memperkenalkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR Bertenaga AI

Oppo Memperkenalkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR Bertenaga AI

ilustrasi kacamata AI--freepik

SILAMPARITV.CO.IDOppo memperkenalkan prototipe perangkat terbaru yang dikembangkan perusahaan, yakni Air Glass 3 XR (Exended Reality), di Mobile World Congress (MWC) Barcelona 2024, Senin (26 Februari 2024), kini lokal. 

Oppo Air Glass 3 XR atau Air Glass 3 merupakan model kaca pintar terbaru di lini Air Glass. Sebenarnya, perusahaan telah memperkenalkan seri kacamata pintar ini ke publik sekitar dua tahun lalu. Air Glass generasi pertama diluncurkan pada akhir tahun 2021. 

Kemudian, Air Glass 2 diperkenalkan pada akhir tahun 2022. Kini, prototipe penerus kedua model kaca pintar Oppo tersebut telah resmi ditampilkan ke publik. Dibandingkan dua pendahulunya, Air Glass 3 bisa dibilang lebih "pintar". 

BACA JUGA:Rekomendasi Tasbih Digital Praktis, Siap Temani Ibadah Bulan Suci Ramadhan 2024

Alasannya karena Air Glass 3 merupakan perangkat extended reality (XR). Extended Reality (XR) sendiri merupakan sebuah konsep yang mencakup tiga teknologi utama: Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), dan Mixed Reality (MR).

Dari video yang diunggah akun resmi Oppo Europe ke YouTube, kita mengetahui bahwa kacamata pintar ini akan mampu menyesuaikan layar di dunia nyata agar menjadi lebih redup saat pengguna berinteraksi dengan AI (Intelligence (kecerdasan buatan). 

Air Glass 3 semakin pintar karena dilengkapi AI. Air Glass 3 mendukung AndesGPT, asisten virtual berbasis AI milik perusahaan. Kacamata pintar ini dapat mengakses AndesGPT melalui koneksi ke smartphone. 

BACA JUGA:Fitur Garmin Approach Z82 Golf yang Bantu Lengkapi Hobi Golf 4

Setelah terhubung, pengguna dapat berinteraksi dengan AndesGPT melalui asisten suara Air Glass 3 untuk menanyakan berbagai pertanyaan atau mencari informasi. Air Glass 3 kemudian akan menampilkan feedback AndesGPT kepada pengguna. 

Karena masih berupa prototipe, belum ada spesifikasi detail yang hadir pada Air Glass 3 XR. Dirangkum KompasTekno dari GSM Arena, Selasa (27 Februari 2024), Air Glass 3 secara umum memiliki bobot yang cukup ringan, hanya 50 gram. 

Berikutnya, Air Glass 3 juga dilengkapi kaca dengan indeks reflektifitas 1,70. Kacamata pintar generasi terbaru ini memiliki kecerahan lebih dari 1.000 nits. Oppo mengklaim fitur-fitur tersebut menjamin pengalaman serupa dengan kacamata biasa, sekaligus memberikan tampilan berwarna.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Action Cam Anti Air buat Temani Hobi Diving Kamu

Selain dilengkapi asisten suara yang mendukung AndesGPT, Air Glass 3 juga akan memiliki fitur interaksi sentuh untuk mengontrol musik, melakukan panggilan suara, melihat informasi, dan menelusuri gambar.

Untuk audio, Air Glass 3 memiliki empat mikrofon yang dirancang untuk memblokir kebisingan secara signifikan. Selanjutnya, Oppo juga berjanji akan menghadirkan keluaran suara berkualitas tinggi pada Air Glass 3. 

Sumber: