Gitar Tunggal Musi Rawas Berjaya pada PKD 2022

Gitar Tunggal Musi Rawas Berjaya pada PKD 2022

BERSAMA- Tim Kabupaten Musi Rawas foto bersama sebelum tampil pada PKD Tingkat Sumsel tahun 2022 di Palembang. (Foto: Dokumen Disbudpar Mura)

MUARA BELITI- Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Musi Rawas berhasil membawa nama harum pada Pekan Kebudayaan Daerah (PKD). Dengan menyabet juara 1 gitar tunggal dan juara 2 bakiak Putra Putri.
Keberhasilan ini berkat kerja keras tim hingga menyisihkan peserta dari 17 kabupaten/kota yang mengikuti PKD, yang berlangsung di Museum Taman Wisata Kerajaan Sriwijaya di Gandus Karang Anyar Palembang. Pada 1 Juni hingga 3 Juni 2022.
Keikutsertaan Kabupaten Musi Rawas pada PKD ini memang baru pertama kali. Hasilnya Disbudpar Kabupaten Mura bersama Dispora sukses membawa nama Mura ke tingkat regional. Tim ini mencuri perhatian dengan memenangi lomba bergengsi gitar tunggal lewat Ibnu Maja. Seniman gaek ini tampil berkelas dihadapan dewan juri. Dan dari lima lomba yang diikuti tim Mura berhasil memenangi dua lomba.

MEMUKAU- Pemain Gitar Tunggal, Ibnu Maja saat tampil pada Pekan Kebudayaan Daerah yang memukau Dewan Juri dan Penonton hingga berhasil menyabet juara 1 pada event yang berlangsung 1 Juni hingga 3 Juni 2022 di Palembang. (Foto: Dokumen Disbudpar Mura)


Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Musi Rawas, Syamsul Joko Karyono dikonfirmasi melalui Kabid Budaya dan Pariwisata, Bakhori menjelaskan bahwa sebelumnya pihaknya mendapatkan surat dari Dinas Pariwisata Provinsi Sumsel untuk mengikuti lomba Pekan Kebudayaan Daerah. Dari surat itu ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan untuk diikutsertakan pada PKD tersebut. Seperti seni gitar tunggal dan pantun. Sementara secara teknis yang lain ditangani pihak Dispora dalam hal ini Kormi. “Kita mendapatkan undangan dari Dispar Sumsel, dan mengikuti sejumlah cabang yang dipertandingkan. Hasilnya sangat baik, dengan mendapatkan juara pertama Gitar Tunggal dan juara dua lomba Bakiak Putra Putri. Keberhasilan ini tentu didukung sekali dengan totalitas dari tim kita saat bertanding,” ucap Bakhori di kantor Disbudpar Musi Rawas, Rabu (8/6).
Sedangkan, Kasi Kesenian Disbudpar Kabupaten Musi Rawas, Erwina menyatakan bahwa Disbudpar Mura beserta Dispora memang mengikuti kompetesi PKD. Diantaranya mengikuti lomba Bakiak, Engrang, Gitar Tunggal. “Dari lima lomba yang diikuti itu, Mura mendapat juara 1 gitar tunggal dan juara 2 bakiak Putra Putri,” jelas Erwina yang mengucap syukur atas keberhasilan tim Mura tersebut. (Bud)

Sumber: