Kenali Perbedaan Introvert, Ekstrovert, dan Ambivert: Kamu Termasuk Tipe yang Mana?
ilustrasi introvert--freepik
SILAMPARITV.CO.ID - Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering mendengar istilah introvert, ekstrovert, dan ambivert.
Ketiganya merujuk pada tipe kepribadian yang berbeda, berdasarkan bagaimana seseorang memperoleh energi dan berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya.
Memahami perbedaan ini dapat membantu kita lebih mengenali diri sendiri maupun orang lain, dilansir dari laman MBTI, Selasa 10 Desember 2024.
Introvert
BACA JUGA:Ketahui Pentingnya Menabung Kolagen Wajah Sejak Muda
BACA JUGA:5 Tanda Orang Semakin Good Looking Seiring Bertambahnya Usia
Introvert adalah individu yang lebih suka menghabiskan waktu sendirian atau dalam kelompok kecil. Mereka cenderung merenung, introspektif, dan merasa kelelahan setelah berada di keramaian untuk waktu yang lama.
Bagi seorang introvert, energi diperoleh melalui aktivitas yang tenang, seperti membaca, menulis, atau sekadar menikmati waktu sendiri. Bukan berarti mereka antisosial, tetapi mereka cenderung memilih hubungan yang mendalam daripada interaksi yang luas.
Ciri utama introvert:
Menyukai ketenangan.
Lebih banyak mendengarkan daripada berbicara.
Membutuhkan waktu sendiri untuk mengisi energi.
BACA JUGA:4 Compact Powder Penghilang Flek Hitam dengan Kualitas Terbaik yang Bantu Samarkan Pori-Pori Besar
BACA JUGA:7 Rekomendasi Exfoliating Toner Terbaik untuk Kulit Glowing Maksimal
Sumber: