Bukan Untuk Candaan, Berikut Inilah Alasan Mengapa Saat Sholat Disunnahkan Ucap 'Amin'

Bukan Untuk Candaan, Berikut Inilah Alasan Mengapa Saat Sholat Disunnahkan Ucap 'Amin'

Ilustrasi Shalat Mengucapkan Amin--

Silampari TV - Bagi umat muslim ketika menjalankan shalat, terkhusus ketika Imam sudah selesai membacakan surah Al-Fatihah ketika di akhir ayat makmum dianjurkan untuk menjawab dengan mengucapkan kata 'Amin'. Hal tersebut Bukanlah suatu hal candaan, melainkan sesuatu yang disunnah di dalam ajaran Islam.

Menurut penjelasan dari Imam Ibnu Hajar beliau pernah berujar bahwa kata 'amin' yang diucapkan setelah doa menjadi penguat doanya, sama halnya yakni dua kali berdoa.

Imam Ibnu Hajar menjelaskan, bahwasanya mengucapkan amin itu seperti menyimpulkan apa yang diminta secara rinci. Ketika, orang yang memanjatkan doa menjelaskan apa yang dicarinya serta dimintanya secara rinci dengan mengucapkan “Ihdina as-siraat al-mustaqim/bimbinglah kami ke jalan yang lurus)" dan orang yang mengucapkan amin, yang mengucapkan satu kata yang mencakup segala sesuatu.

Ketika imam sholat mengucapkannya, maka seolah-olah dia memanjatkan doa dua kali, secara rinci serta secara ringkas. Pendapat Imam Ibnu Hajar ini sebagaimana yang tercantum di  dalam Kitab Fathul Bari.

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini Ketika Menghadapi Kejahatan dan Kezaliman Seseorang

Para ulama sepakat disunnahkan bagi orang yang sholat sendirian maupun orang yang sholat berjamaah atau di belakang imam, untuk mengucapkan amin. Orang yang sholatnya sendirian hendaknya mengucapkan amin setelah membaca Surat Al-Fatihah, sedangkan orang yang sholat di belakang imam harus mengucapkannya setelah imam selesai membaca surat Al-Fatihah.

Menurut pendapat Imam Abu Hanifah, Imam Syafii, dan Imam Ahmad, dan merupakan salah satu dari dua pendapat yang diriwayatkan oleh Imam Malik. Imam disunnahkan baginya untuk mengucapkan amin juga.

Sesuai dengan Hadits shahih yaitu  Nabi Muhammad SAW bersabda, “Bila imam mengucapkan amin maka ucapkanlah amin. Ibnu Shihaab berkata bahwa, "Nabi Muhammad SAW biasa berkata, 'amin'. (HR Bukhari dan Muslim).

Pada kasus sebelumnya, sempat viral sebuah potongan video sambutan dari Ketua Umum PAN yang juga sekaligus Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengenai bacaan dalam sholat dan tahiyat akhir di media sosial.

Video tersebut menjadi sorotan dikarenakan Zulhas mengaitkan gerakan sholat dengan politik. Di dalam video itu, Zulkifli menyampaikan ada pihak-pihak tertentu yang bahkan tidak menjawab 'amin' setelah imam selesai membaca surat Al Fatihah di dalam sholat.

BACA JUGA:3 Amalan Singkat Sebelum Tidur yang Wajib Kamu Ketahui!

Sumber: