Jambret Bawa Kabur Mobil Patroli Polisi, 5 Anggota Polsek Diperiksa Propam

Jambret Bawa Kabur Mobil Patroli Polisi, 5 Anggota Polsek Diperiksa Propam

Foto Mobil Patroli--

SILAMPARIYV.CO.ID - Seorang pelaku jambret berhasil membawa kabur mobil patroli polisi di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan Kamis (28 Maret 2024) sekitar pukul 01.30 WIB.

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol  Ade Rahmat Idnal mengatakan, lima anggota polisi dari Polres Jakarta Selatan diperiksa terkait kejadian tersebut.

Petugas polisi yang di periksa tersebut, kata rahmat, merupakan petugas yang saat itu berada di TKP.

“ya sudah di periksa Propam, Lima (polisi),” kata Ade Rahmat saat dikonfirmasi, Jumat (29 Maret 2024).

BACA JUGA:Ini 5 Jutsu Paling Kuat Dari Klan Otsutsuki di Naruto Hingga Boruto

Sementara itu, Kapolsek Setiabudi Kompol Firman mengatakan, pelaku jambret tersebut nekat membawa kabur menuju kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat dengan menggunakan mobil dinas polisi.

Firman mengatakan, kejadian bermula saat anggotanya menangkap seseorang yang diduga bertanggung jawab atas jambret di Setiabudi.

Saat itu, ia berkata: Beberapa pengemudi ojek online (Ojol) datang dan meminta penjelasan dari terduga pelaku.

Karena keadaan sudah tidak memungkinkan lagi, lanjut  Firman, dan akhirnya petugas kepolisian membawa terduga pelaku  ke  pos jaga untuk ditahan dan diinterogasi.

BACA JUGA:Ayo Segera Daftar! Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Masih Sepi Peminat, Peluang Emas bagi Anda yang Berkualifikasi

“Waktu itu kami mau ribut, karena  sama-sama tidak mengakuinya, makanya kami berusaha mencari informasi dari tukang ojek sekaligus memastikan keselamatan,” ujarnya saat dikonfirmasi, Jumat. (29 Maret 2024).

Firman menambahkan, tersangka jambret diamankan di pos keamanan dan langsung dimasukkan ke dalam kendaraan polisi.

Setelah terduga pelaku masuk ke dalam mobil, petugas keluar untuk menanyakan keterangan kepada tukang ojek.

Menurut Firman, petugas polisi keluar dari mobil dengan  mesin  menyala.

Sumber: