Kapolda Sumsel Hadir dalam Pemusnahan Massal Senpira di Markas Polres OKI

 Kapolda Sumsel Hadir dalam Pemusnahan Massal Senpira di Markas Polres OKI

--

SILAMPARITV.CO.IDKapolda Sumsel, Irjen Pol A. Rachmad Wibowo, SIK, beserta rombongan, mengunjungi Polres Ogan Komering Ilir (OKI) untuk menghadiri Gelar Operasional dan pemusnahan senjata api rakitan. 

Kedatangan Kapolda Sumsel ke Markas Polres OKI pada pukul 09.00 WIB disambut oleh Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH. SIK, didampingi oleh Pejabat Utama Polda Sumsel dan Kapolres dari wilayah Polda Sumsel lainnya. 

BACA JUGA:Tingkatkan Media Pemberitaan, Lapas Kelas IIA Lubuklinggau Tanda Tangani MoU Bersama Linggau Pos Media Group

Acara Gelar Operasional ini merupakan bagian dari agenda tahunan dan berlangsung di GOR Mang Pedeka Polres OKI. Selain dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Sumsel, juga para Kapolres dari wilayah Polda Sumsel. 

Fokus utama acara ini adalah untuk menganalisis dan mengevaluasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama Triwulan I tahun 2024 di wilayah hukum Polda Sumsel.

Kapolda Sumsel tidak hanya menghadiri acara tersebut, tetapi juga ikut serta dalam pemusnahan simbolis senjata api rakitan (senpira). 

BACA JUGA:Heboh! 3 Hari Tidak Pulang, Petani di Lubuklinggau Ditemukan Tak Bernyawa

Senpira yang dimusnahkan secara simbolis adalah hasil dari penyerahan masyarakat Kabupaten OKI selama operasi pemberantasan kejahatan di wilayah tersebut selama 20 hari pada bulan Maret 2024. 

Acara pemusnahan senpira dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten OKI, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan camat dan kepala desa. 

Sebanyak 109 senjata api rakitan, terdiri dari 51 senjata laras panjang dan 58 senjata laras pendek, dimusnahkan dalam acara tersebut.

BACA JUGA:Nadiem Makarim Tetapkan Masuk SD Usia Minimal Bukan 7 Tahun, Bapak Ibu Harus Tahu Ini!

Selain itu, Kapolda Sumsel mengajak Polres OKI untuk melakukan pemusnahan senjata api rakitan lainnya secara serupa. Pemusnahan senjata simbolis tersebut dihadiri oleh Wakapolda Sumsel BJP. M. Zulkarnain, SIK, MSi, Dandim 0402 OKI Letkol Inf. Irsyad Mahdi Pane, PJ Sekda OKI M. Refly, SSos, MM, dan Kapolres OKI.

Setelah pemusnahan senjata, Kapolda dan Pejabat Utama menuju GOR Mang Pedeka untuk melanjutkan Gelar Operasional. 

Di akhir acara, Kapolda Sumsel meresmikan kantin Polres OKI dengan nama "Pondok Rasa" melalui penandatanganan batu prasasti.

Sumber: