Isi Liburan dan Bersantap Makan di Gubug Makan Mang Engking Sebroyot Lubuklinggau Pasti Menyenangkan

Isi Liburan dan Bersantap Makan di Gubug Makan Mang Engking Sebroyot Lubuklinggau Pasti Menyenangkan

Isi Liburan dan Bersantap Makan di Gubug Makan Mang Engking Sebroyot Lubuklinggau Pasti Menyenangkan--

SILAMPARITV.CO.ID, LUBUKLINGGAU - Siapa yang tidak kenal dengan Gubug Makan Mang Engking Sebroyot Lubuklinggau, restoran yang suasananya sungguh asri dan alamai dengan konsep pedesaan ini.

Sambil menikmati kesejukan alam tidak lengkap rasanya tanpa bersantap di Gubug Makan Mang Engking Sebroyot yang beralamatkan di Kelurahan Siring Agung Kecamatan Lubuklinggau Selatan II Lubuklinggau, apalagi pada saat liburan bersama keluarga.

Ingin mengajak keluarga ataupun teman menggunakan kendaraan dengan jumlah banyak, baik itu kendaraan roda dua, roda empat maupun bus tidak perlu khawatir, sudah tersedia tempat parkir yang sangat luas.

Gubug Makan Mang Engking Sebroyot ini menyajikan makanan khas parahyangan dan makanan Nusantara lainnya dalam nuansa pedesaan.

BACA JUGA:Presiden Sudah Tandatangani Kepres Mengenai Tunjangan Kinerja untuk BPKP Menjadi 100 Persen

Bayangkan jika bersantap di dalam gubug-gubug di atas kolam ikan dengan air yang jernih dan angin yang bertiup sepoi-sepoi.

Bukan hanya itu, sambil menunggu makanan yang sedang dipesan, tamu maupun pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas yang sudah disediakan  antara lain bermain sampan, bebek air, dan masih menjadi idaman kolam terapi ikan.

Setiap pengunjung yang berdatangan ke Gubug Makan Mang Engking pasti mencoba menikmati fasilitas kolam terapi ikan. 

Usai santapan, pengunjung duduk bersantai sambil memasukkan kaki ke dalam kolam. Tidak lama kemudian, ikan langsung memburu kaki dengan gigitannya.

BACA JUGA:4 Orang Meninggal Insiden Travel Nyemplung ke Sungai, Diduga Sopir Mengantuk dan Hilang Kendali

Selain itu, pihak Gubug Makan Mang Engking juga menyediakan makanan ikan untuk diberikan kepada ratusan juta ikan yang berada di kolam ukuran yang sangat luas tersebut.

Tak hanya itu, menu makanan yang disediakan juga tidak kalah menggugah selera, berbagai hidangan ikan gurami, kepiting soka,

kepiting jantan, cumi-cumi, udang, iga sapi, ayam, dan tidak ketinggalan berbagai sayuran, siap memuaskan rasa lapar.

Terlihat kemarin, liburan keempat lebara 1444 H, Gubug Makan Mang Engking Sebroyot di padati pengunjung dari berbagai daerah.

Sumber: