SILAMPARITV.CO.ID - Labu kuning merupakan salah satu buah yang banyak dimanfaatkan dan diolah sebagai makanan manis seperti selai atau puding.
Selain rasanya yang nikmat, manfaat labu kuning untuk kesehatan tubuh juga cukup beragam.
Buah yang mengandung beberapa nutrisi penting bagi kesehatan tubuh ini dipercaya dapat membantu menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko penyakit jantung, risiko kanker. Tak sampai disitu saja, labu kuning merupakan camilan yang menyehatkan bahkan bagi para pelaku diet.
Baca selengkapnya mengenai manfaat labu kuning pada artikel di bawah ini.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Ditinjau oleh Dermatovenereologist
Nutrisi labu kuning:
Sebelum mengetahui apa saja manfaat labu kuning, penting untuk memahami berbagai nutrisi yang dikandungnya. Pasalnya, dalam 100 gram labu kuning mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan tubuh, antara lain:
• Vitamin C: 4,7 mg.
• Riboflavin: 0,078 mg.
• Niacin: 0,413 mg.
• Folat: 9 mcg.
• Vitamin A: 1,7 mg.
• Zat besi: 0,57 mg.
• Magnesium: 9 mg.
• Fosfor: 30 mg.