Dari Ketakutan menuju Kebangkitan Spiritual: Kisah Nyata Tobat setelah Menonton Film Siksa Neraka

Dari Ketakutan menuju Kebangkitan Spiritual: Kisah Nyata Tobat setelah Menonton Film Siksa Neraka

--

SILAMPARITV.CO.IDLayar bioskop Indonesia akan dihiasi dengan film horror yang tidak seperti pada umumnya Film horror terbaru yang berjudul SIKSA NERAKA akan mengajak penonton untuk membayangkan suasana mengerikan di neraka.

Hal ini tentu membuat ketakutan menuju kebangkitan spiritual, sehingga menginsipirasi orang untuk tobat setelah menonton film ini.

Sebuah tempat penyiksaan bagi para pendosa yang dapat membuat bulu kuduk merinding. Sang sutradara, Anggy Umbara, mengungkapkan bahwa film ini mengambil inspirasi gambaran neraka dari pendekatan-pendekatan yang terdapat dalam Al-Quran. 

Jika Anda penasaran dengan sinopsis dan fakta menarik lainnya mengenai film ini, mari kita simak informasinya di bawah ini!

Awal cerita film ini mengisahkan tentang kehidupan keluarga kecil yang penuh keharmonisan dan keberagamaan, terdiri dari seorang ayah (Ariyo Wahab), seorang ibu (Astri Nurdin), dan anak-anak mereka: Saleh (Rizky Fachrel), Fajar (Kiesha Alvaro), Tyas (Ratu Sofya), dan Azizah (Nayla Purnama). 

BACA JUGA:Apa Hukum Weton dalam Ajaran Islam? Simak di Sini!

Bapak mereka, seorang ustad muda yang dihormati di desa, dengan penuh dedikasi mengajarkan nilai-nilai keagamaan kepada anak-anaknya, termasuk kisah-kisah tentang surga dan neraka.

Pada suatu malam, keempat anak tersebut tanpa sepengetahuan orang tua mereka, menuju ke desa seberang. Sayangnya, dalam perjalanan mereka, nasib buruk menimpa mereka saat terbawa oleh arus sungai.

Kedua orang tua yang khawatir dan bingung mencari anak-anak mereka, mulai meragukan apakah telah cukup membekali mereka dengan ilmu agama.

Sementara itu, Saleh dan adik-adiknya tiba-tiba sadar di suatu tempat yang menyeramkan, menemukan diri mereka terpisah di dalam neraka yang terbakar. 

BACA JUGA:Apakah Kamu Pernah Membayangkan Bagaimana Kematian yang Paling Menyakitkan? Simak di Sini!

Dalam upaya untuk saling mencari, mereka menghadapi penderitaan yang mengerikan sebagai akibat dari dosa-dosa yang mereka lakukan selama hidup di dunia. 

Setelah menyaksikan film Siksa Neraka di bioskop, penonton mungkin merasa terdorong untuk bertaubat. Penonton tersebut seorang parapuan atau waria.

Video ini menampilkan seorang waria yang didampingi oleh seorang teman wanitanya, berjalan keluar dari bioskop setelah menonton film "Siksa Neraka".

Sumber: