Lima Pemain Akan Dicoret Pelatih Timnas U-19 Indonesia untuk ASEAN Cup U-19 2024

Lima Pemain Akan Dicoret Pelatih Timnas U-19 Indonesia untuk ASEAN Cup U-19 2024

Lima Pemain Akan Dicoret Pelatih Timnas U-19 Indonesia untuk ASEAN Cup U-19 2024--

SILAMPARITV.CO.ID - Persiapan Timnas U-19 Indonesia menuju ASEAN Cup U-19 2024 semakin intensif. 

Pelatih Indra Sjafri telah mengumumkan daftar sementara 28 pemain yang akan menjalani pemusatan latihan (TC) lanjutan di Surabaya. 

Namun, hanya 23 pemain yang akan didaftarkan untuk turnamen tersebut, artinya lima pemain harus dipulangkan.

"Ini adalah pengerucutan tim, dari 33 pemain, dikurangi lima pemain untuk dibawa ke Surabaya," kata Indra Sjafri dilansir dari laman PSSI. 

BACA JUGA:Alan Shearer Komentari Rumor Manchester United Rekrut Matthijs De Ligt

"28 pemain ini yang akan saya bawa untuk TC lanjutan di Surabaya. Nanti akan dikurangi lagi dari 28 pemain itu hanya boleh 23 pemain. Jadi kami masih mengurangi lima pemain lagi nantinya didaftarkan ke AFF," ujarnya.

Dua Pemain Abroad

Di antara 28 pemain yang dipanggil, terdapat dua pemain yang berkarir di luar negeri, yakni Jens Raven dari FC Dordrecht dan Welber Jardim yang membela Sao Paolo FC. 

Kehadiran mereka diharapkan dapat memberikan pengalaman dan kualitas tambahan bagi skuad Garuda Nusantara.

BACA JUGA:Nathan Tjoe-A-On Pemain Timnas Indonesia Diminati Beberapa Klub Eropa

Jadwal Pertandingan Grup A

Pada ASEAN Cup U-19 2024, Timnas U-19 Indonesia berada di Grup A bersama Filipina, Kamboja, dan Timor Leste. Berikut adalah jadwal pertandingan Garuda Nusantara di fase grup:

- Pertandingan pertama: melawan Filipina pada 17 Juli 2024.

- Laga kedua: melawan Kamboja pada 20 Juli 2024.

Sumber: