Presiden Prabowo Blusukan ke Gang-Gang Sempit Terdampak Banjir di Bali
Presiden Prabowo Blusukan ke Gang-Gang Sempit Terdampak Banjir di Bali--ist
SILAMPARITV.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto meninjau langsung titik-titik terdampak banjir di Bali pada Sabtu (13/9/2025). Kehadirannya di Pulau Dewata bertujuan memastikan instruksi penanganan bencana dilaksanakan dengan baik dan korban banjir segera mendapatkan bantuan.
BACA JUGA:Motor Paman Digelapkan, Pemuda Asal Lubuklinggau Masuk Bui.
BACA JUGA:Prabowo Setujui Penarikan Dana Rp. 200 Triliun Pemerintah dari BI
Prabowo tiba di Bali setelah lawatan luar negeri ke Qatar dan Uni Emirat Arab (UEA). Menurut keterangan Biro Pers, Media, dan Informasi (BPMI) Sekretariat Presiden, kunjungan ini menjadi wujud nyata kepedulian pemerintah terhadap rakyat yang tengah mengalami bencana.
BACA JUGA:Polisi Lalai Terbitkan SKCK, Tersangka Pembunuhan Malah Jadi Anggota DPRD.
BACA JUGA:PLN Pulihkan Listrik Pascabencana, Warga Bali Kembali Beraktivitas
Instruksi Cepat Sejak Awal
Sejak bencana banjir melanda Bali pada Rabu (10/9/2025), Prabowo sudah memantau langsung perkembangan situasi. Ia menghubungi instansi terkait melalui telepon dan memerintahkan agar penanganan dilakukan cepat, termasuk distribusi bantuan logistik.
BACA JUGA:Pos Ronda Kembali Jalan, Mendagri Minta RT/RW Tingkatkan Keamanan Lingkungan.
BACA JUGA:Charlie Kirk, Pendukung Trump Ditembak Mati di Universitas Utah
Saat turun langsung ke lapangan, Presiden Prabowo meninjau sejumlah titik banjir. Ia bahkan blusukan ke gang-gang sempit dan lembah sungai yang sempat terendam. Dalam kesempatan itu, Prabowo berbincang hangat dengan warga, mendengarkan keluh kesah mereka, serta memastikan bantuan tersalurkan tepat sasaran.
BACA JUGA:Ini Alasan Kementerian PU Tarik Diri dari Pembangunan IKN Mulai 2026
BACA JUGA:Dorong Santri Adaptif, Gibran Tekankan Pentingnya Belajar AI dan Coding
“Presiden melihat secara langsung kondisi perumahan yang mengalami kerusakan akibat terjangan banjir,” demikian keterangan resmi Setpres.
BACA JUGA:KPK Bongkar Modus Aliran Uang Ridwan Kamil ke Lisa Mariana
BACA JUGA:Lonjakan Konten TNI di Media Sosial Saat Demo Pembubaran DPR
Data Korban dan Dampak Bencana
Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali, banjir melanda 120 titik di tujuh kabupaten/kota. Rinciannya:
Kota Denpasar: 81 titik banjir
Kabupaten Gianyar: 14 titik
Kabupaten Badung: 12 titik
Kabupaten Tabanan: 8 titik
Kabupaten Karangasem & Jembrana: masing-masing 4 titik
Kabupaten Klungkung: 1 titik
BACA JUGA:Dirut Pertamina Tegaskan Tak Ada Monopoli BBM untuk SPBU Swasta
BACA JUGA:Bambang Pamungkas Jadi Direktur Olahraga Persija Jakarta
Selain banjir, longsor juga terjadi di 18 titik, yaitu 12 titik di Kabupaten Karangasem, 5 titik di Gianyar, dan 1 titik di Badung.
Akibat bencana ini, sebanyak 15 orang meninggal dunia dan 562 warga terpaksa mengungsi.
BACA JUGA:Prabowo Setuju Bentuk Tim Reformasi Kepolisian
Pemerintah Siapkan Langkah Jangka Panjang
Selain penanganan darurat, Presiden Prabowo menegaskan pentingnya langkah jangka panjang untuk meminimalkan risiko bencana serupa di masa depan. Pemerintah akan memperkuat infrastruktur mitigasi bencana, termasuk sistem drainase, tanggul, dan program pengelolaan lingkungan.
BACA JUGA:Beras Mahal di Musi Rawas, Warga Serbu Pasar Murah Polsek Tugumulyo.
BACA JUGA:Pengedar Narkoba Tertangkap Basah Saat Menimbang Sabu di Kontrakan Musi Rawas
“Kehadiran Presiden di tengah masyarakat Bali merupakan bentuk komitmen pemerintah bahwa rakyat tidak sendirian menghadapi bencana,” tulis BPMI Setpres.
BACA JUGA:Tanda-Tanda Diabetes Tipe 1 pada Anak, Orangtua Mesti Waspada.
BACA JUGA:Ustadz Khalid Basalamah Kembali Diperiksa KPK dalam Dugaan Korupsi Kuota Haji
Sumber: